Selangkah Lagi Jenderal Tito!

Calon Kapolri Komjen Tito Karnavian beserta istri saat menyambuta kedatangan Komisi III DPR di kediamannya, Rabu (22/6/2016)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Langkah Komisaris Jenderal Tito Karnavian menjadi Kapolri tinggal selangkah lagi. Pada Rabu, 22 Juni 2016, pimpinan beserta anggota Komisi III menyambangi kediamannya di kompleks Polri Ragunan, Jalan B Nomer C1, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Menurut Ketua Komisi III DPR, Bambang Soesatyo, mereka ingin berkenalan dengan keluarga Tito yakni anak dan istrinya. Selain itu juga untuk melihat kehidupan pribadinya lebih dekat.

"Apakah calon ini kehidupannya mewah, sederhana, atau sangat sederhana. Itu mencerminkan profilnya," kata Bambang.

Wakil Ketua Komisi III DPR, Desmond J Mahesa, mengatakan bahwa kedatangan anggota Komisi III ke kediaman Tito merupakan rangkaian uji kepatutan dan kelayakan calon kapolri. Kunjungan tersebut hanya untuk melihat dan berdialog dengan keluarga Tito.

"Acaranya standar ya, biasa. Kami berkunjung lihat keluarga, dialog dengan keluarga. Dari situ kami akan tanya anak keberapa? Apakah istri selalu mendampingi? Kami lihat juga anak sekolah benar apa enggak? Ya biasa saja," kata Desmond saat tiba di rumah dinas Komjen Tito Karnavian, Jalan B nomor C1, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu, 22 Juni 2016.

Dalam kunjungan tersebut, anggota DPR yang membidangi bidang Hukum, HAM dan Keamanan ini akan melihat bagaimana cara Tito memimpin rumah tangga dan hubungannya dengan keluarga.

"Dalam artian uji kepatutan, bisa memimpin keluarga apa enggak? Kan itu saja yang mau kami ambil hari ini. Lebih kami lihat kelayakan dia untuk memimpin keluarga. Itu cerminan, bisa apa tidak dia bisa memimpin lembaga kepolisian," ujar Desmond yang berasal dari Fraksi Partai Gerindra tersebut.

Desmond menambahkan dalam pertemuan tersebut, DPR juga akan melihat bagaimana perilaku Kepala Badan Nasional Penanggulang Terorisme (BNPT) itu di dalam rumah tangga, di luar rumah, dan masyarakat.

"Lebih kepada perilaku Pak Tito tentang di masyarakat dan di rumah tangga dia," ujar Desmond.