Ramos Terpikat Roma, EURO Memanas, dan Sinar Jatim di Sirnas Wushu

Bek Timnas Spanyol, Sergio Ramos.
Sumber :
  • UEFA Nations League

VIVA – Selamat pagi VIVAnians! Semoga hari Anda dimulai dengan semangat.

Ada sederet artikel menarik tersaji sepanjang Rabu 23 Juni 2021. Baik dari kanal bola maupun sport yang tersaji untuk Anda.

Dimulai dari kanal bola, teka-teki mengenai klub baru Sergio Ramos masih menjadi artikel primadona. Salah satu yang menjadi peminatnya adalah AS Roma.

Kabar dari EURO 2020 juga ikut jadi incaran pembaca VIVA. Terlebih, soal tim-tim yang sudah lolos ke babak 16 besar.

Dari kanal sport, muncul petinju asal Amerika Serikat yang terkenal dengan pukulan supernya. Dia adalah Joe Smith Jr.

Masih ada berita-berita lainnya yang juga menarik perhatian para pembaca VIVA.

Berikut lima artikel terpopuler dari kanal bola dan sport yang dirangkum dalam round up:

1. Daya Pikat AS Roma Bikin Ramos Tertarik Jadi Anak Asuh Mourinho Lagi

AS Roma tak mau melewatkan peluang memboyong pemain top secara gratis. Mereka kini disebut-sebut sedang berjuang melabuhkan Sergio Ramos ke Olimpico.

Ramos pekan lalu baru saja mengumumkan hengkan dari Real Madrid. Dia menolak menambah durasi kontrak setelah 16 tahun membela Los Blancos.

Baca selengkapnya di sini

2. Euro 2020 Kian Panas, Tinggal Tersisa 4 Tiket Babak 16 Besar

Satu tim lagi dipastikan lolos ke babak 16 besar Euro 2020. Kroasia melaju sebagai runner up di Grup D.

Mereka lolos dengan mengemas empat poin. Punya koleksi angka sama seperti Republik Ceko yang parkir tepat di bawahnya, namun Kroasia dinyatakan unggul dalam hitungan mencetak gol.

Baca selengkapnya di sini

3. Modric Cetak Gol Level Dewa, Sensasional!

Gelandang Kroasia, Luka Modric menjadi sorotan saat duel menghadapi Skotlandia di ajang EURO 2020. Dia mencetak gol di luar nalar, teknik tinggi diperlihatkan sampai membuat siapapun yang melihat berdecak kagum.

Modric sendiri dipercaya tampil sebagai starter ketika menghadapi Skotlandia pada Rabu 23 Juni 2021. Performa impresif diperlihatkan dalam duel yang digelar di Hampden Park.

Baca selengkapnya di sini

4. Knockout: Pukulan Maut Kuli Bangunan Permalukan Legenda Tinju

Ring tinju tidak habis-habisnya menghadirkan petarung penuh kejutan. Sosok-sosok baru bermunculan dan tidak jarang mengundang decak kagum.

Kali ini VIVA berkesempatan membahas tentang sosok petinju asal Amerika Serikat yang terkenal dengan pukulan supernya. Sampai-sampai membuat lawannya kelimpungan dan mental keluar ring.

Baca selengkapnya di sini

5. Jawa Timur Tancap Gas di Sirkuit Nasional Wushu Taolu 2021

Tim Wushu Jawa Timur mulai tancap gas pada hari ketiga Sirkuit Nasional Wushu Taolu Seri II/2021 yang berlangsung, kemarin. Dari 10 medali emas yang diperebutkan, mereka menggondol tujuh di antaranya.

Dengan hasil ini, Jatim yang mengantongi 11 emas, 10 perak, dan 16 perunggu menempel ketat DKI Jakarta yang memimpin klasemen sementara perolehan medali. Tim Ibu Kota sudah mengumpulkan 12 emas, 11 perak, dan 3 perunggu.

Baca selengkapnya di sini