Kak Seto Prihatin Anak Nyanyi Lagu Dewasa

Kak Seto di depan anak-anak
Sumber :
  • Antara/ Ujang Zaelani

VIVAlife - Masih ingat dengan lagu 'Abang Tukang Baso' dan 'Si Nyamuk Nakal' yang sempat tenar ditahun 1990an? Namun semenjak lagu percintaan dan remaja merajai industri musik tanah air, lagu-lagu bertema anak-anak seperti terbenam. Malah ada anak-anak yang membawakan lagu-lagu yang bertema dewasa.

Pemerhati anak, Kak Seto, merasa prihatin dengan anak-anak yang membawakan lagu-lagu dewasa itu. "Lagu-lagi itu bukan untuk mereka. Tapi kita lihat bahwa pengaruh lagu dewasa kini kuat sekali, dibanding dengan lagu yang mendidik untuk anak-anak," ujar Kak Seto kepada VIVAlife saat ditemui di Karya Cipta Maya Roemantir, Kawasan Kemang, Sabtu 16 Juni 2012.

Kak Seto menegaskan bahwa dia berencana membangun karakter lagu-lagu anak yang telah hilang saat ini. "Saya membantu album Kiara Hutasoit dan minggu depan akan meluncurkan album lagu Sikomo, jadi jangan sampai hilang karakter lagu-lagu anak yang sempat jaya ditahun  1990an," ujar Kak Seto.

Agar lagu bertema anak-anak ini bangkit kembali, Kak Seto akan merangkul sejumlah produser dan pencipta lagu. "Saya akan bicara dengan sejumlah produser label dan pencipta lagu anak-anak," ujarnya.