VIVA – Cinta memang buta. Ketika mencintai seseorang, terkadang kita tak lagi memandang status, usia bahkan agama. Meski ada yang bersikukuh dengan agama yang dianut, tapi tak sedikit yang memutuskan mengikuti agama pasangannya saat akan menikah.
Dari Nathalie Holscher hingga Roger Danuarta, berikut deretan artis yang memutuskan pindah agama dan jadi mualaf sebelum menikah, dihimpun VIVA dari berbagai sumber.
Nathalie Holscher
Nathalie Holscher mantap memeluk Islam sebelum dipinang komedian Sule. Nathalie, mengucap dua kalimat Syahadat pada 25 September 2020 lalu, di mana Sule langsung yang menjadi saksinya.
Tak main-main, penyanyi dan DJ itu juga mengubah penampilannya dengan berhijab hingga menghapus tato. Setelah itu, Nathalie dan Sule, resmi menjadi pasangan suami istri pada 15 November 2020 lalu.
Roger Danuarta