Setelah Dian Sastro, Diskoria Ajak Joe Taslim Bernyanyi

Diskoria, Fathia Izzati dan Joe Taslim
Sumber :
  • Ist

VIVA – Duo musikus Diskoria, Merdi Simanjuntak dan Fadli Aat mengajak aktor Joe Taslim dan YouTuber sekaligus vokalis band Reality Club, Fatia Izzati bernyanyi. Mereka membawakan lagu bertajuk Simfoni Rindu.

Adalah GoPay yang menyatukan mereka. Menurut Head of Marketing GoPay, Fibriyani Elastria, kolaborasi ini sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat yang telah berbagi #2021Wishes lewat berkirim saldo GoPay yang sempat ramai sejak dua bulan terakhir.  

Selain berharap pandemi segera berakhir, lewat tagar 2021 Wishes netizen berharap bisa melaksanakan rencana-rencana yang tertunda, seperti traveling lagi, mendapatkan pekerjaan impian, dan banyak harapan lainnya. Harapan-harapan tersebut yang kemudian dikemas dalam lirik Simfoni Rindu. Berikut cerita selengkapnya.

Menurut Merdi Simanjuntak, Diskoria baru kali ini merangkum lagu dari curhat banyak orang selama pandemi. Perasaan rindu itu juga yang mereka rasakan untuk kembali beraktifitas seperti biasa. 

“Begitu banyak hal yang kita rindukan, mulai dari tamasya, bertemu teman dan keluarga, sudah tidak bisa sebebas dulu. Semoga, saat mendengar lagu ini, meski banyak hal tidak menyenangkan yang telah terjadi, kami ingin mengajak semua yang mendengar lagu tetap bertahan melewati pandemi untuk menyambut 2021 yang lebih baik,” ujar Merdi. 
 
Diskoria mengatakan, tidak menemui kesulitan saat harus bekerjasama dengan Joe Taslim ata Fathia Izzati. Keduanya punya suara yang khas ditambah penghayatan saat merekam lagu ini. Joe pun merasa lagu ini mewakili perasannya.

“Kita punya harapan dan pilihan, 2020 jadi pelajaran dan 2021 harus jadi kuat. Respect buat penulisan lagu ini,” kata Joe Taslim.

Sementara itu, Fathia Izzati terkejut dengan vokal Joe Taslim. Ia tidak menyangka bisa cepat memadukan suaranya dengan Joe. Meski dipuji seperti itu, Joe mengatakan karier utamanya tetap pada berakting, bukan menyanyi. Lalu Fathia ikut merasa terwakilkan melalui lirik yang dirangkum dalam lagu ini.

“Aku senang banget bisa jadi bagian dari gerakan yang enggak cuma sekedar berbagi kebahagiaan di penghujung 2020 tapi ikut mewakili perasaan semua orang. Enggak nyangka, Diskoria bisa kemas liriknya jadi sangat ear-catchy,” kata Fathia.