Musik Baru Penuh Kejutan Eks Personel Oasis Noel Gallagher

Noel Gallagher
Sumber :
  • REUTERS/Henry Romero

VIVA.co.id – Mantan personel Oasis, Noel Gallagher, dikabarkan bakal merilis album baru bertajuk Who Built The Moon? dalam waktu dekat. Ia meluncurkan karya terbarunya, melalui nama salah satu proyek musiknya, The High Flying Birds.

Penggarapan albumnya dibantu oleh produser, DJ dan komposer David Holmes. Adapun nama lain yang terlibat sebagai kolaborator, antara lain musisi legendaris Paul Weller dan Johnny Marr.

Musik yang diusung Noel dalam Who Built The Moon? disebut lebih eksperimental, walau penggunaan gitar listrik diminimalisir. Karakter ambient dan elektronik, menurut Holmes, begitu kental terasa.

"Ini begitu menyenangkan. Kita mengambil riff keyboard yang disuka dari materi tak terpakai, lalu menambahkan sejumlah nada," ujarnya, dilansir dari NME, Selasa 26 September 2017.

Berbicara lagu sebelumnya, Holy Mountain, Noel menjelaskan bahwa ia mengolahnya bersama Holmes. Setelah rampung dan dimainkan di Belfast beberapa waktu lalu, ada kepuasan sendiri yang terasa dalam dirinya.

"Apa yang lebih menyenangkan dari cinta? Jadi, aku menulis lagu tentang cinta dan ini menjadi hal terbaik yang pernah aku lakukan," kata kakak Liam Gallagher itu.

Who Built The Moon? akan dirilis pada 24 November 2017 mendatang. Sejumlah situs resmi telah membuka pre-order pembelian albumnya. (asp)