Anin Bakrie & Sandi Uno Maraton di New York

Anindya Bakrie (kiri) dan Sandiaga Uno (topi kuning)
Sumber :
  • VIVAnews

VIVAnews – Tim Indonesia yang terdiri dari 20 orang akan ikut dalam ajang maraton bergengsi, New York City Marathon 2011, di Amerika Serikat. Tim ini berisi kaum profesional dan pengusaha muda seperti Anindya N. Bakrie dan Sandiaga Uno.

Event tahunan ini akan diikuti ribuan pelari dari seluruh penjuru dunia. Ini merupakan pengalaman pertama Indonesia mengirim peserta dalam lomba tahunan yang akan menempuh jarak 42.195 km itu. Chairman VIVA Media Group Anindya Bakrie ditunjuk sebagai koordinator pelari Indonesia.

Berbagai persiapan telah dilakukan tim Indonesia sejak berada di tanah air hingga setelah berada di New York. Sabtu pagi 5 November 2011 waktu setempat, juga digelar latihan rutin yang dipusatkan di Central Park, New York di mana 16 pelari Indonesia berbaur dengan peserta lain.

Bukan hal mudah bagi pelari-pelari Indonesia untuk ikut tampil dalam ajang bergengsi ini. Selain udara dingin Kota New York yang mencapai 10 derajat Celcius, anggota kontingen Indonesia kebanyakan bukanlah atlet maraton profesional.

Maraton ini sendiri melintasi lima wilayah di New York yakni Staten Island, Brooklyn, Queens, The Bronx, dan Manhattan. Marathon yang pertama kali digelar pada 1970 ini menjadi salah satu event marathon paling bergengsi saat ini.

Sebelum event yang akan dimulai Minggu pagi waktu setempat itu, parade meriah juga digelar. Berbagai budaya dari belahan dunia diberi kesempatan tampil termasuk Indonesia. Dalam parade yang juga digelar di Central Park itu, Indonesia mempertontonkan budaya tari dari Kalimantan dan Bali sebagai bagian dari promosi pariwisata nasional. (kd)