Hasil FP1 MotoGP Spanyol: Brad Binder Tercepat, Marc Marquez Ketiga

Pembalap Red Bull KTM, Brad Binder.
Sumber :
  • Instagram/@bradbinder

VIVA – Pembalap Red Bull KTM, Brad Binder, menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Spanyol 2021 di Sirkuit Jerez, Jumat 30 April 2021. Binder menjadu yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 38,013 detik.

Kendati membuat waktu terbaik, Binder sejatinya tidak memulai FP1 dengan baik karena gagal menembus peringkat teratas pada awal-awal. Adapun pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo menjadi yang tercepat pada lima menit pertama FP1.

Quartararo mencatatkan waktu terbaik 1 menit 40,661 detik. Namun, memasuki 10 menit FP1, catatan waktu Quartararo kemudian disalip oleh pembalap Aprilia Gresini, Aleix Espargaro.

Sementara itu, pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi tampil kurang apik pada awal FP1 ini. Marquez tercecer di urutan ke-11, sedangkan Rossi di peringkat kesembilan.

Setelah itu, Aleix Espargaro dan Quartararo saling kejar-kejaran demi menjadi yang tercepat. Namun, Aleix Epspargaro mampu menunjukkan kecepatan lebih dengan catatan waktu 1 menit 38,260 detik. Raihan itu membuatnya memimpin saat FP1 memasuki menit ke-20.

Adapun pembalap Monster Energy Yamaha lainnya, Maverick Vinales membayangi Aleix dan Quartararo di posisi ketiga pada periode itu. Di sisi lain, runner up klasemen sementara, Francesco Bagnaia, harus tercecer di urutan ke-12.

Marc Marquez kemudian memperbaiki catatn waktunya dengan meningkat ke posisi delapan. Sedangkan, rekan setim Marc Marquez, Pol Espargaro, sempat hampir mengalami kecelakaan setelah keluar jalur dan kehilangan keseimbangan di tikungan kelima. Beruntung, Pol dapat menahan motornya sehingga dia bisa kembali ke lintasan.

Pada menit ke-25, Valentino Rossi semakin tertinggal dengan terjun ke urutan 14. Sementara itu, pembalap Pramac Racing Ducati, Johann Zarco berhasil menyalip Vinales di tempat ketiga.

10 menit jelang FP1 berakhir, Fabio Quartararo kian mendekati ALeix Espargaro dengan perbedaan waktu ganya 0,084 detik. Keduanya masih menjadi yang terdepan diikuti oleh Johann Zarco dan Maverick Vinales.

Memasuki tiga menit terakhir, posisi empat terdepan masih berubah. Aleix Espargaro menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 38,204 detik.

Namun, Brad Binder bar membuat kejutan dengan mencatatkan waktu terbaik yakni 1 menit 38.013 detik. Alhasil, Binder sukses mengalahkan torehan Aleix Espargaro di tempat pertama.

Adapun Marc Marquez juga menunjukkan kecepatan lebih baik lagi pada menit-ment akhir dengan masuk ke posisi tiga besar. Kemudian, Francesco Bagnaia juga berhasil memperbaiki catatan waktunya dan melesat ke urutan empat. 
Kondisi ini membuat Quartarao tergusur ke urutan lima. Di sisi lain, Valentino Rossi semakin terperosok ke posisi 20 dengan catatan waktu 1 menit 39,299 detik.

Berikut hasil lengkap FP1 MotoGP Spanyol 2021, seperti dikutip Crash:

1. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 1'38.013s 19/19 289k
2. Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) +0.191s 13/18 290k
3. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +0.278s 19/20 288k
4. Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21) +0.288s 22/22 295k
5. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.331s 5/19 285k
6. Johann Zarco    FRA Pramac Ducati (GP21) +0.384s 14/19 295k
7. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) +0.385s 17/18 290k
8. Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) +0.420s 18/19 293k
9. Maverick Vinales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)    +0.421s    15/22 286k
10. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.471s 14/15 286k
11. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +0.471s 19/19 289k
12. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.479s 18/21 283k
13. Lorenzo Savadori ITA Aprilia Gresini (RS-GP)* +0.617s 17/17 286k
14. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.693s 11/18 290k
15. Stefan Bradl GER HRC (RC213V) +0.751s 19/19 293k
16. Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) +0.806s 19/20 292k
17. Jack Miller AUS Ducati Team (GP21) +0.858s 19/19 298k
18. Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16) +1.041s 19/19 286k
19. Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)* +1.097s 20/20 289k
20. Valentino Rossi ITA  Petronas Yamaha (YZR-M1) +1.286s 11/20 283k
21. Tito Rabat    SPA Pramac Ducati (GP21) +1.489s 18/21 290k
22. Luca Marini ITA Sky VR46 Avintia Ducati (GP19)* +1.518s 17/19 289k
23. Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16) +1.812s 19/19 293k