Jadwal Bertanding Wakil Merah Putih di Babak 16 Besar

Tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto.
Sumber :
  • Badmintonindonesia.org

VIVA.co.id – Indonesia akan mengerahkan sejumlah pilar terbaiknya dalam babak 16 besar Badminton Asia Championships yang digelar Kamis, 28 April 2016, di di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, China. Sebanyak empat sektor masih menyumbangkan wakilnya, kecuali tunggal putri yang sudah menyisakan lagi pemainnya di fase ini.

Tunggal putra akan menempatkan Tommy Sugiarto melawan pemain gaek Thailand, Boonsak Ponsana. Sedangkan Jonatan Christie akan menantang wakil Taiwan, Tzu Wei Wang.

Dari ganda putra, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan tetap jadi andalan yang juga didampingi oleh Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Markus Gideon Fernaldi.

Hendra/Ahsan bertemu duo tuan rumah, Li Junhui/Liu Yuchen. Sedangkan Angga/Ricky sudah ditunggu wakil China lainnya, Liu xiaolong/Qiu zihan sementara Kevin/Markus akan menghadapi unggulan tujuh asal Korsel, Kim Gi Jung/Kim Sa Rang.

Nomor ganda campuran yang menjadi andalan pun masih punya empat pasangan di babak ini. Ada pun skuad ganda putri juga siap memburu gelar juara Asia tahun ini dengan menempatkan tiga duet terbaiknya.

Berikut daftar pemain Indonesia yang tampil di babak 16 besar Badminton Asia Championships, Kamis, 28 April 2016 yang berlangsung mulai pukul 9.00 WIB: