Ganda Putra China Amankan Medali Emas Olimpiade Rio

Ganda Putra China, Fu Haifeng/Zhang Nan
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - China akhirnya memastikan medali emas Olimpiade Rio 2016 di cabang olahraga bulutangkis. Negeri Bambu itu meraihnya di nomor ganda putra, lewat pasangan Fu Haifeng/Zhang Nan.

Pada final yang berlangsung di hall Riocentro-Pavilion 4, Brasil,unggulan keempat tersebut melawan V Shem Goh/Wee Kiong Tan dari Malaysia. Fu/Zhang harus kecolongan di game pertama dengan skor 16-21.

Namun, keduanya berhasil bangkit di game kedua dan tak membiarkan pasangan Shem/Wee untuk berkembang. Fu/Zhang mengemas kemenangan 21-11, dan memaksa laga berlanjut ke game penentu.

Di game ketiga ini, pertandingan berlangsung cukup ketat dan terjadi kejar-kejaran poin. Beruntung, Fuz/Zhang berhasil tampil tenang, dan keluar sebagai pemenang lewat skor 23-21 dan memastikan medali emas.

Medali perunggu diraih oleh pasangan Marcus Ellis/Chris Langridge dari Britania Raya. Keduanya menang dari wakil China, Chai Biao/Hong Wei, lewat skor 21-18 19-21 21-10.

China berpeluang menambah emas di nomor tunggal putra lewat Chen Long. Unggulan kedua tersebut akan berhadapan dengan unggulan teratas dari Malaysia, Lee Chong Wei, di final pada Sabtu 20 Agustus 2016.