Sensasi Lain di Album Ke- 4 Kerispatih

VIVAnews - Meski kasus pencurian mobil yang dituduhkan kepada salah seorang personil "Kerispatih", Sammy, masih menggantung, grup musik ini tetap aktif menciptakan lagu-lagu baru. Lagu-lagu baru tersebut terkumpul dalam album bertajuk "Semua Tentang Cinta".  

Dalam album keempatnya ini, Kerispatih mempersembahkan karya terbaiknya dalam lagu berjudul "Aku Harus Jujur". Lagu ini menjadi modal dan harga mutlak bagi kelangsungan dan kesuksesan Keripatih selama ini

"Album ini adalah pencapaian karya-karya Kerispatih sebelumnya. Tiga juta download pencapaian 2007 dari "Lagu Demi Cinta"," kata Badai, salah seorang personil.

Bisa dibilang Kerispatih merupakan grup musik yang bisa bertahan di dunia musik. Apa rahasia mereka? "Trik khusus sih, nggak ada. Kita ini kelurga. Jadi, kalau ada masalah diselesaikan secara kekeluargaan. Kalaupun ada yang salah kita syukuri saja. Karena, cobaan itu pasti ada.

Sayangnya, ketika grup ini ditanyakan soal kasus yang dialami Sammy kemarin, tak ada yang mau berkomentar. Sammy pun diam membisu. Personil grup ini mau kembali menjawab ketika media melontarkan pertanyaan seputar album baru mereka.

Apa tema dari album ini? "Ceritanya diangkat dari masalah sosial. Sensasi lain dari album ini  adalah Kerispatih pertama kalinya memproduksi album sendiri. Berbeda dari 3 album sebelumnya," ujar Badai lagi.

Obsesi tahun 2010? "Alhamdulillah, album baru sudah keluar. Dan, initinya kita ingin memberikan penyegaran untuk musik indonesia. Kita tidak mau musik indonesia jadi lemah dan lesu. Makanya, kita keluarin album ini dan mudah2an bisa jadi vitamin buat musik indonesia.

Sammy tetap tidak mau diwawancara tentang klarifikasi masalahnya dengan Gieska. Dia hanya diam dan pergi meninggalkan kerumunan wartawan.

Lawan Korea Selatan, Shin Tae-yong Berani Pertaruhkan Nasionalisme demi Timnas Indonesia U-23
BYD Sea Lion 07

Mobil Listrik Baru BYD Bakal Rilis, Pakai Nama Singa Laut

Pabrikan asal China, Build Your Dreams (BYD) merilis foto-foto interior resmi dari mobil listrik Sea Lion 07, sebuah SUV yang dikabarkan bakal bersaing dengan Tesla model

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024