Logo BBC

Batman hingga Jurassic World Akan Diproduksi usai Wabah Covid-19

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Getty Images / 20th Century Fox


Sejumlah film Hollywood akan kembali melanjutkan proses produksi dan syuting yang sempat dihentikan akibat pandemi Covid-19.

Masa karantinanya tentunya memberikan kesempatan untuk nonton berbagai film lama yang belum sempat ditonton. Namun, tentunya timbul keinginan untuk nonton film-film baru.

Berikut adalah enam film yang kemungkinan bisa Anda simak tahun depan, ketika bioskop diharapkan sudah beroperasi kembali.

Karena virus corona, dunia hadapi resesi yang lebih buruk daripada Depresi Besar tahun 1930-an
Coco, Marley and Me, Toy Story 3 dan film-film lain yang menguras air mata
Film Avengers yang "bersaing" dengan film-film Indonesia

BBC


Avatar 2

20th Century Fox
Avatar adalah film terlaris sepanjang masa selama satu dekade, sebelum Avengers: Endgame mengambil alih posisi itu tahun lalu.


Ini adalah sekuel film fiksi ilmiah karya sutradara James Cameron yang telah lama ditunggu publik. Pekan ini tim produksi Avatar telah memulai kembali syuting di Selandia Baru setelah negara itu dinyatakan hampir bebas virus corona.

Cameron dan produser Jon Landau mengatakan kepada pers, bagian kedua dari seri film Avatar ini akan membuka ratusan lowongan pekerjaan.