Aplikasi Ini Bantu Pemilik Kendaraan yang Super Sibuk

Aplikasi Bisaaja
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Saat pindah domisili, pemilik kendaraan juga harus mengubah alamat yang tertera di Surat Tanda Nomor Kendaraan dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor. Hal ini biasa dikenal dengan istilah mutasi.

Skutik Matik Kuasai Pasar Mokas, Begini Nasib Motor Sport 150cc

Meski prosesnya sudah terbuka dan transparan, namun masih banyak yang enggan melakukannya sendiri. Salah satu alasannya, yakni begitu banyak proses yang harus dilalui. Waktu yang dibutuhkan juga dianggap cukup lama, sehingga mereka harus menunda pekerjaan. 

Secara sederhana, mutasi kendaraan dilakukan dengan cara mencabut berkas di wilayah lama dan mendaftarkannya kembali di tempat baru. Tapi, untuk melakukan salah satunya perlu melewati beberapa tahap.

ASDP Catat 98,2 Persen Penumpang Ferry Sudah Punya Tiket saat Sampai Pelabuhan

Hal ini yang akhirnya mendasari PT. Insan Kreatif Altama Indonesia untuk hadir melayani para pemilik kendaraan bermotor. Mereka meluncurkan portal dan juga aplikasi yang diberi nama Bisaaja, yang bisa dimanfaatkan untuk beberapa proses terkait pengurusan dokumen kendaraan.

Layanan pengurusan dokumen yang disediakan meliputi perpanjangan pajak STNK tahunan dan lima tahunan termasuk ganti pelat nomor, balik nama kendaraan, mutasi antar Samsat khusus untuk wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi, Serang Kota dan Kabupaten, hingga mutasi tarik berkas.

Beli Motor Bekas Jangan Lupa Urus Balik Nama, Ini Cara dan Biayanya

Selain itu, Bisaaja juga dapat membantu pemilik kendaraan yang mengalami masalah dalam hal kehilangan STNK. Prosesnya sederhana, cukup akses portal tersebut kemudian nanti akan ada kurir yang datang untuk mengambil berkas dan menyerahkannya kembali jika sudah selesai.

Dikutip dari keterangan resmi, Rabu 20 Januari 2021, portal ini menjadi salah satu cara juga untuk membantu pemerintah dalam hal memberantas pandemi, dengan cara meminimalkan kontak antara pelanggan dengan pihak lain. Calon pengguna bisa mengakses bisaaja.id atau unduh aplikasinya di PlayStore maupun App Store.

Ilustrasi motor bekas

Jangan Takut Tertipu, Simak Tips Jitu Cara Beli Motor Bekas yang Aman

Konsumen motor bekas perlu teliti dan memeriksa kendaraan dengan sebaik-baiknya sebelum membawa pulang motor bekas yang diincar.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024