28 Proyek Tol Macet, RUU Lahan Dikebut

Perbaikan jalan
Sumber :
  • Inin Nastain | Subang

VIVAnews - Pemerintah mengungkapkan finalisasi draf rancangan undang-undang (RUU) pengadaan lahan untuk kepentingan publik bakal selesai pekan ini. Selanjutnya, draf RUU itu akan diserahkan kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk dibahas.

"Tahun ini bisa dibawa ke DPR untuk menjadi UU," kata Menko Perekonomian Hatta Rajasa usai penandatangan nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) tiga kementerian/lembaga di kantor Bappenas, Jalan Diponegoro, Jakarta, Rabu 18 Agustus 2010.

Menurut Hatta, pemerintah menyadari rumitnya pembebasan lahan selama ini menyulitkan upaya investor untuk menjalankan proyek infrastruktur. Bahkan dalam catatannya, terdapat sekitar 28 proyek jalan tol yang terhambat gara-gara kendala lahan ini.

Hatta berharap, dengan aturan berupa UU pengadaan lahan itu, investor atau pemilik lahan akan memperoleh kepastian. Keberadaan UU juga diharapkan bisa mendukung konsep Kerja sama Pemerintah Swasta (KPS) atau public private partnership (PPP) untuk sejumlah proyek infrastruktur.

Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengatakan pemerintah sudah membicarakan konsep PPP selama enam tahun terakhir. Namun, dalam lima tahun terakhir, belum ada proyek infrastruktur dalam skema PPP yang berjalan.

"Selama ini kurang sekali fasilitas infrastruktur di Indonesia. Kami mengidamkan bisa tersedia, sehingga listrik, laut, udara, dan air semua ada," kata Agus.

Agus mengatakan, infrastruktur memang harus terus dibangun. Namun, peran pemerintah di dalamnya tidak boleh terlalu besar. Pemerintah hanya berperan dalam pemberian fasilitas sumber daya yang dibutuhkan agar investasi berjalan dengan baik.

"Kesepakatan PPP yang lalu sudah ada, tapi masih ada yang bertabrakan. Kami dari Kemenkeu memilih untuk tidak banyak bicara. Kami punya aturan lengkap," katanya.

Kemenkeu menyatakan, selama ini pihaknya sudah matang dengan konsep PPP. Pihaknya juga nantinya akan menentukan proyek mana yang bersifat independen, PPP yang perlu jaminan atau tidak.

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City

"Pusat Investasi Pemerintah (PIP) siap memberikan dana talangan bagi PPP yang perlu pembebasan lahan. Kalau swasta tidak bisa, pemerintah akan bebaskan," katanya. (hs)

Emil Audero Mulyadi rayakan Scudetto Inter Milan

Komentar Calon Kiper Timnas Indonesia Usai Bawa Inter Milan Sabet Scudetto

 Inter Milan sukses memastikan diri merebut Scudetto Serie A yang ke-20. Ternyata, ada 'orang Indonesia' yang ikut membantu La Beneamata merebut bintang kedua.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024