Pledoi Gayus Tambunan:

"RI Bersih, Polisi-Jaksa Risih, Aku Tersisih"

Gayus Tambunan
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Gayus Tambunan menyayangkan polisi tidak menjerat anggotanya dan oknum kejaksaan ke ranah pidana. Menurut dia, para oknum polisi dan jaksa mempunyai peran dalam kasusnya.

"Tak terungkap peran Edmon Ilyas, Pambudi Pamungkas, dan Raja Erizman," kata Gayus saat membacakan pleidoinya, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin 3 Januari 2011.

Gegara Gurun Sahara, Langit Yunani jadi Oranye bak di Planet Mars

Pledio atau surat surat pembelaan Gayus itu diberi judul, "Indonesia Bersih, Polisi dan Jaksa Risih, Saya Tersisih". Pledoi ini dibacakan langsung oleh Gayus di hadapan Majelis Hakim.

Menurut Gayus, pejabat Polri tersebut, mempunyai peran dalam penyidikan kasusnya tahun lalu itu. "Sebagai contoh perubahan status Roberto Santonius dari tersangka menjadi skasi merupakan peran Edmon Ilyas, pembukaan blokir diketahui oleh semua penyidik," kata mantan pegawai Dirjen Pajak itu.

Raja sendiri sudah membantah uang dari Gayus dibagi-bagikan kepada anggota polisi seperti yang ditudingkan mantan Kepala Badan Reserse dan Kriminal, Komisaris Jenderal Susno Duadji. "Yang jelas saya membantah apa yang dikatakan Pak Susno. Kalau mau bicara sesuai aturannya," kata Raja Erizman, Kamis 18 Maret 2010.

Sedangkan Brigadir Jenderal Edmon Ilyas membantah menerima dana suap dari Roberto Santonius terkait perubahan status dari tersangka menjadi saksi. Roberto merupakan konsultan pajak penyuap tersangka kasus mafia pajak Gayus Tambunan yang masih buron polisi.

Gayus juga menyebut, izin pemeriksaan dirinya di luar lingkungan Mabes Polri, tidak bisa lepas dari peran Pambudi Pamungkas selaku Kanit.

Dalam kesaksiannya, Selasa 3 Agustus 2010, Pambudi yang juga Kanit III Pajak Asuransi Direktorat III Ekonomi Khusus Mabes Polri, menjelaskan bahwa aturan baru Kapolri mewajibkan adanya pengawasan penyidikan saat pemeriksaan dilakukan di luar Bareskrim.

Sebelum ada aturan baru, sambung Pambudi, izin pemeriksaan tersangka di luar Bareskrim dilakukan berjenjang dari kanit kemudian direktur. "Dan ini (izin) bisa secara lisan," jelasnya.

Gayus juga menyebut nama pejabat kejaksaan yang tak tersentuh kasus hukum. "Cirus Sinaga, Fadil Regan, dan Kamal Sofyan," kata Gayus menyebut sejumlah jaksa,

Menurut dia jaksa-jaksa tersebut punya peran yang terang benderang dalam penyidikan kasusnya. "Ditanganinya kasus tindak pidana korupsi oleh Jampidum bukan Jampidsus, Penambahan pasal 372, dan penundaan penuntutan sampai tiga kali," kata dia

Jaksa Cirus Sinaga dan Fadil pernah diperiksa Mabes Polri sebagai saksi kasus mafia pajak Gayus Tambunan. Polri telah menegaskan pemeriksaan terhadap keduanya sudah tuntas. "Iya, itu sudah selesai. Itu kan sudah dikoordinasikan antara penyidik dengan jaksa penuntut," kata Iskandar.

Selama ini Cirus selalu menolak berkomentar mengenai kasus tersebut. "Nggak bisa saya, tanya Kapuspen saja," kata Cirus ketika ditanya soal ini, 6 April 2010 lalu. Selengkapnya, klik di sini.

Jaksa Cirus saat ini sudah menjadi tersangka dalam kasus dugaan pemalsuan rencana penuntutan.

Isuzu Pamer Teaser V-Cross Facelift, Meluncur Sebentar Lagi

Sebelumnya, Kamal Sofyan  jugasudah membantah menerima suap dari Gayus. Begitu pula dengan Abdul Hakim Ritonga.

Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto.

Yakin Sudah Dipikirkan Prabowo, PAN Tak Khawatir jika Ada Partai Lain Gabung Koalisi

Wakil Ketua Umum PAN menyatakan pihaknya tak khawatir dan terganggu bila ada Parpol di luar koalisi pendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang merapat.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024