Ini Mekanisme Refund Tiket Mandala

Pesawat Mandala
Sumber :
  • www.antaraphoto.com

VIVAnews - Calon penumpang Mandala Airlines terus berdatangan ke kantor pusat maskapai yang berlokasi di kawasan Tomang, Jakarta Barat. Mereka meminta kejelasan soal pengembalian uang tiket yang sudah terlanjur dibayarkan untuk berbagai rute.

Dari pantauan VIVAnews, Kamis 14 Januari 2011, calon penumpang harus melalui beberapa tahapan terkait refund ini.

Pertama, calon penumpang harus antre untuk mengambil nomor antrean.

Kedua, setelah mendapat nomor, calon penumpang diharuskan mengambil formulir yang dipanggil sesuai nomor antreannya.

Ketiga, calon penumpang mengisi formulir refund dengan menuliskan nomor penerbangan, nama penumpang, nomor telepon penumpang, nomor rekening, nama pemilik rekening, berikut cabang banknya.

Keempat, calon penumpang mengembalikan formulir ke bagian costumer service dengan menyertakan bukti pembelian tiket.

Kelima, calon penumpang akan diberi kabar terkait refund ini 7 hari setelah pengisian formulir.

Keenam, pengembalian refund paling lambat 45 hari dari penghentian operasional penerbangan.

Bakal Ada Adegan Ranjang Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won di Queen of Tears?

Sayang menjelang siang hari, mekanisme refund mulai tidak dipatuhi calon penumpang. Sejumlah calon penumpang yang tidak sabar langsung membawa segepok formulir yang langsung disebarkan kepada penumpang lainnya.

Namun tidak semua calon penumpang berniat merefund tiketnya. Novi dari Vina Travel meminta manajemen Mandala mengalihkan tiket yang dimilikinya dengan tujuan Singapura-Jakarta ke penerbangan lain. "Banyak soalnya, ada 15 tiket," kata dia.

Namun customer relation officer yang berjaga di kantor Mandala, Chairul Ilham, menolak permintaan Novi. Mandala hanya bersedia merefund.

Sebelumnya calon penumpang lain juga sempat memprotes manajemen Mandala yang masih menerima layanan pembelian tiket hanya beberapa jam sebelum pengumuman penghentian operasional penerbangannya. (adi)

Masyarakat gunakan kereta api saat mudik Lebaran 2024 (dok: KAI)

Mudik Lebaran 2024 Dinilai Beri Dampak Positif untuk Perekonomian Indonesia

Masyarakat baru saja merayakan Puasa Ramadan dan Lebaran Hari Raya Idul Fitri 2024, pada momen itu mayoritas masyarakat menjalankan tradisi mudik ke kampung halaman. Dari

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024