Nielsen: Remaja Pengguna Ponsel Melonjak

Wanita utak-atik ponsel
Sumber :
  • inmagine.com

VIVAnews - Pengguna ponsel remaja di Indonesia meningkat hampir empat kali lipat lebih dalam lima tahun terakhir. Survei Nielsen Company memperlihatkan, penetrasi ponsel di kalangan remaja usia 15-19 tahun pada 2005 hanya 18 persen, sedangkan saat ini mencapai 70 persen.

"Remaja merupakan faktor pendorong terbesar pertumbuhan industri telekomunikasi," kata Direktur Rekanan Nielsen, Viraj Juthani, dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa 8 Februari 2011.
 
Menurut Viraj, faktor ini ditunjang oleh kebiasaan remaja yang memiliki kebiasaan multitasking. Kondisi ini memperbesar akses internet dan ponsel. "Ketika menonton televisi, remaja biasa melakukan pembicaraan melalui telepon," kata Viraj.

Saat ini telepon selular sudah dilengkapi dengan berbagai fitur jejaring sosial, sehingga kebutuhan multitasking dapat dipenuhi.

Nielsen juga merilis, dalam lima tahun terakhir pengguna ponsel nasional bisa mengurangi biaya biaya layanan komunikasi. Data Nielsen menunjukkan, konsumen yang menghabiskan biaya komunikasi kurang dari Rp50 ribu per bulan tumbuh 58 persen.

Viraj mengatakan, penurunan tersebut disebabkan perang tarif antarpenyedia layanan dan masuknya segmen baru dengan pengeluaran terbatas. "Pasar CDMA juga tumbuh 420 persen pada 2010," katanya.

Pengguna CDMA didominasi oleh kelas sosial menengah ke bawah dengan pangsa pasar 38 persen. Tidak hanya itu, keterbatasan dana juga terjadi pada anak sekolah dan ibu rumah tangga di mana masing-masing tumbuh 20 dan 15 persen.

Survei itu juga menyimpulkan, meski tarif telah mengalami penurunan dalam lima tahun terakhir, konsumen masih memikirkan kualitas layanan. "50 persen konsumen masih memilih layanan berdasarkan kualitas dan daya jangkau," kata Viraj.

Jokowi Datang Melayat ke Mooryati Soedibyo, Ikut Salat Jenazah
Capres Nomor 03 Ganjar Pranowo di debat terakhir capres 2024

Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih, Ganjar: Tidak Dapat Undangan

KPU menetapkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjadi Presiden dan Wapres terpilih hari ini.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024