Gunung Bromo Terus Lontarkan Bom Vulkanik

Aktivitas Gunung Bromo meningkat
Sumber :
  • ANTARA/ Cucuk Donartono

VIVAnews - Kawah Bromo, yang lekat dengan legenda asmara antara Joko Seger dan Roro Anteng, masih belum berhenti bergolak. Gunung itu terus bererupsi.

"Data yang masuk, terpantau hingga saat ini Bromo masih mengalami erupsi. Kepulan erupsi terjadi secara terus-menerus. Tinggi kolom letusan 400 sampai 800 meter dari kawah Bromo," kata Kepala Bidang Gempa Bumi dan Gerakan Tanah PVMBG Bandung, Gede Suantika kepada VIVAnews.com, Kamis, 10 Februari 2011.

Gede menjelaskan,  sejak pukul 00.00-06.00 WIB hari ini, cuaca di kawasan Bromo terpantau mendung. Dengan suhu udara 12 derajat Celsius dan angin berhembus ke arah timur dan timur laut.

Sementara, tekanan kepulan asap terpantau sedang dan kuat. Kolom letusan terlihat tebal dengan warna kelabu kecokelatan. Material yang ikut terbawa abu atau pasir vulkanik mengarah ke timur dan timur laut.

3 Skenario Timnas Indonesia U-23 Tembus Olimpiade 2024

"Erupsi tersebut juga disertai suara gemuruh dan kadang-kadang disertai dentuman keras dengan lontaran bom-bom vulkanik sejauh 1.000 meter dari pusat letusan," terang Gede. Bom vulkanik adalah batuan yang terbentuk dari lava pijar.

Dikatakan, hingga saat ini tercatat telah terjadi tiga kali dentuman keras. Gempa tremor terjadi secara terus-menerus dengan amplitudo sekitar 38 sampai 40 mm, dengan lama gempa 20 sampai 265 detik.

Sampai saat ini, akibat aktivitas Bromo yang tinggi, gunung tetap dinyatakan dalam level 'Siaga'. Larangan pada masyarakat dan pengunjung untuk tidak masuk dalam radius 2 kilometer dari pusat letusan, masih diberlakukan.

Laporan: Tudji Martudji | Surabaya, umi

Salshabilla Adriani.

Diisukan Jadi Orang Ketiga, Salshabilla Adriani Ngaku Udah Ngobrol Sama Syifa Hadju-Rizky Nazar

Menyadari posisinya kini tengah menjadi sorotan, Salshabilla Adriani memberikan klarifikasi yang menyatakan bahwa ia tidak menyangka tiba-tiba terseret gosip miring.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024