Sektor Sayap Jadi Andalan Tim Pra Olimpiade

Latihan perdana timnas U-23
Sumber :
  • ANTARA/Puspa Perwitasari

VIVAnews - Pelatih tim nasional Indonesia ke Pra Olimpiade, Alfred Riedl tampaknya akan mencontek strategi timnas senior saat bersua Turkmenistan pada 23 Februari 2011.

Riedl tetap akan mengandalkan sektor sayap sebagai senjata utama Merah Putih. Pelatih asal Austria itu punya alasan juga mengandalkan sektor sayap di timnas U-23 saat ini. Menurutnya, karakter pemain Indonesia tak cocok mengandalkan lini tengah untuk membangun serangan.

"Ya, kita tidak cukup bagus untuk bermain di tengah. Kita akan tetap mengandalkan serangan dari sektor sayap," ujar Riedl seusai memimpin latihan Timnas di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Kamis 17 Februari 2011.

Sektor sayap kiri hampir dipastikan akan menjadi milik Oktovianus Maniani. Winger lincah Sriwijaya FC ini memang menjadi salah satu pemain yang hampir pasti menjadi pilihan utama Riedl.

Jika penghuni sayap kiri sudah bisa ditebak, lain halnya untuk sayap kanan yang masih misterius. Riedl bahkan masih merahasiakan nama-nama pemain yang akan dibawanya di laga kontra Turkmenistan nanti.

Namun, ada beberapa kandidat yang dapat mengisi sektor sayap yakni Titus Bonai, Nasution Karubaba dan David Laly. "18 pemain yang akan kami bawa baru kami umumkan dalam satu pekan ke depan," lanjut Riedl.

Hal senada juga dilontarkan asisten pelatih Wolfgang Pikal. "Sebenarnya pelatih Riedl telah menentukan 7 hingga 8 posisi. Tiga atau empat posisi lainnya masih akan menunggu," ujar Pikal.

Lagi Liburan, Vokalis RHCP Anthony Kiedis Sebat Bareng Warga Kepulauan Mentawai
Juru Bicara Densus 88 Anti-teror Polri, Kombes Pol Aswin Siregar.

Densus 88 Polri Tangkap 7 Terduga Teroris di Sulteng

Para terduga teroris itu ditangkap di lokasi berbeda.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024