Stefano Lilipaly: Pemain Indonesia Lucu-lucu

Stefano Lilipaly
Sumber :
  • antara

VIVAnews - Tingkah lucu para pemain Tim Nasional Indonesia Pra-Olimpiade menjadi motivasi tersendiri bagi Stefano Lilipaly saat menjalani tes. Stefano mengaku kesulitan saat kali pertama menjalani latihan penuh bersama Timnas Pra-Olimpiade pagi tadi di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Rabu, 2 Maret 2011.

Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan 6 Raperda Sumsel di Depan DPRD, Apa Saja?

Gelandang FC Utrecht kelahiran Arnhem, Belanda, 10 Januari 1990 itu menjelaskan suhu panas di Jakarta membuatnya tak bisa berlatih dengan maksimal. Namun, Stefano mengaku terbantu dengan lontaran guyon dari para pemain Timnas sepanjang latihan.

"Suhu di sini sangat panas. Di Belanda saat ini 5 derajat Celcius, jadi sedikit menyulitkan bagi saya. Tapi, para pemain Indonesia membuat saya terus tertawa. Mereka membuat lelucon sepanjang latihan," kata Stefano usai latihan.

Stefano tiba di Jakarta Selasa kemarin, memenuhi undangan Badan Tim Nasional untuk menjalani seleksi. Dia mengaku sudah ingin datang ke Indonesia sejak tahun lalu.

"Agustus tahun lalu, sebenarnya saya ingin datang. Tapi, tangan saya patah sehingga tidak bisa datang. Sekarang saya fit dan bisa datang. Klub saja juga sempat keberatan saya pergi ke sini, karena mereka membutuhkan saya," tutur Stefano.

Soal alasannya ingin membela Timnas Indonesia, Stefano mengatakan, "Saya ingin bermain untuk negara saya. Saya memang lahir di Belanda, tapi Indonesia juga akar dalam kehidupan saya. Itu motivasi saya."

Stefano menjelaskan darah Indonesia yang mengalir di tubuhnya berasal dari sang ayah, Rony Lilipaly, yang menurutnya berasal dari Papua. "Ibu saya dari Belanda, namanya Adriana," kata Stefano. (kd)

BYD Shark

Jegal Ford Ranger dan Toyota Hilux, BYD Ikut Persiapkan Pikap Listrik Berbasis Hybrid

Pabrikan asal China, Build Your Dreams (BYD) secara resmi mengumumkan peluncuran truk pikap plug-in Hybrid pertama, bernama BYD Shark pada ajang Beijing Motor Show 2024.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024