Selamat Tinggal Rambut Kusut!

Rambut Terawat
Sumber :
  • dok. Corbis

VIVAnews - Anda mungkin sudah menata rambut sedemikian rupa di rumah agar terlihat rapi sepanjang hari. Tetapi, kondisi cuaca yang tidak bersahabat, seperti angin kencang dan hujan sering membuat tatanan rambut berantakan bahkan membuatnya jadi kusut dan sulit diatur.

Tentunya hal itu sangat menyebalkan. Apalagi jika kegiatan Anda cukup padat dan harus tampil maksimal. Untuk menghindarinya, cobalah tiga langkah mudah yang dilansir dari Real Beauty. Cara ini cukup mudah untuk menangkal rambut kusut.

1. Conditioner
Rambut kusut paling sering dialami si pemilik rambut kering. Atasi dengan selalu menggunakan conditioner setelah keramas. Tetapi jangan membilas rambut hingga benar-benar bersih dari conditioner. Dengan begitu masih ada conditioner yang tertinggal, dan rambut jadi lebih mudah ditata serta bebas kusut.

2. Styling cream
Sebelum melakukan blow-dry, aplikasikan styling cream dari bagian tengah hingga ujung rambut. Jangan mengaplikasikannya pada rambut dekat akar, karena justru akan membuatnya kulit kepala berminyak.

3. Keringkan rambut secara alami
Saat cuaca mendung atau lembab, keringkan rambut 80 persen dengan hair dryer. Sisanya, biarkan kering secara alami. Jangan lupa untuk melakukan deep conditioning satu minggu sekali untuk mencegah rambut kering. (pet)

Kasus Film Porno Siskaeee Belum Juga Disidang, Ini Kata Polisi
Apple.

Apple Kehilangan Posisi sebagai Perusahaan Smartphone Teratas, Kalah Saing dengan Samsung

Penjualan iPhone telah hancur turun 10%, Apple Inc. (NASDAQ: AAPL) kehilangan posisi nomor satu dalam pengiriman ponsel pintar global pada kuartal pertama.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024