Sol Sepatu Merah Membuat Pria Ini Mendunia

Sepatu Louboutin
Sumber :
  • www.christianlouboutinshoestore.com

VIVAnews - Setiap wanita menginginkan bentuk kaki yang indah. Memakai sepatu bertumit tinggi adalah salah satu cara membuat kaki terlihat jenjang dan ramping.

Ada satu merek high heels yang banyak dicintai wanita karena keunikannya. Yaitu, Louboutin karya desainer sepatu ternama Christian Louboutin.

Dengan menonjolkan model pump shoes dan selalu menggunakan sol warna merah menggoda, Louboutin tidak hanya menjadi sepatu yang dapat memperindah kaki si pemakai, tetapi juga mampu menunjang keseluruhan penampilan.

Sepatu karya pria yang lahir pada 7 Januari 1964 ini mampu menciptakan kegilaan selebriti papan atas dunia terhadap sepatu bertumit tinggi, dan yang paling penting adalah menjadi satu-satunya sepatu yang mampu membuat sol sepatunya menjadi simbol status bonafide.

Lalu, bagaimana sol merah menjadi ciri khas Christian Louboutin di setiap sepatunya?

Banyak anekdot yang muncul seputar sol merah pada Louboutin. Di antaranya, pria yang memulai kariernya sejak 1991 ini memiliki sebuah puri abad ke 13 dan terdapat babi hutan yang memakai mahkota emas, atau dikabarkan dia pernah membuat sol sepatu dengan menggunakan batu ruby untuk kliennya.

Kembali pada 1993 ketika dia baru menjalani kariernya selama dua tahun. Louboutin telah berpikir untuk membuat sepatu yang terinspirasi dari lukisan bunga Andy Warhol. "Saya sangat senang karena mirip dengan gambar," ujarnya mengenang masa-masa ditemukannya ciri khas Louboutin.

Namun, pria ini masih merasa ada jiwa yang kurang dalam desainnya. Pada saat itu sol sepatunya masih berwana hitam pekat. Louboutin pun melihat asistennya sedang mengoleskan cat kuku berwarna merah pada kukunya, lalu pria ini pun mengoleskan cat kuku tersebut pada sol sepatunya.

Voila! Louboutin pun muncul dengan trade mark sol merah yang mendunia.

Lucu memang jika menyadari warna sol sepatu tersebut muncul dari satu botol cat kuku. Apa yang terjadi jika asistennya tidak mengoleskan cat kuku tersebut pada kukunya? Louboutin mungkin hanya menjadi merek sepatu yang tidak memiliki ciri khas.

"Pria seperti banteng. Mereka tidak akan bisa menolak sol berwarna merah," ujarnya.

Penjelasan BI soal Layanan Alipay Mau Masuk Indonesia

Baca juga: Remaja 14 Tahun Ini CEO Termuda di Dunia

Vidi Aldiano

Ternyata Vidi Aldiano Suka Berburu Free Ongkir dan Selalu Menang War Produk

Selebriti Vidi Aldiano mengaku suka belanja online dan berburu gratis ongkos kirim. Hal ini ia terapkan demi menghemat pengeluaran.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024