BI:

Jenazah Budi Rochadi Diterbangkan Malam Ini

Deputi Gubernur Bank Indonesia Bagian Pengawasan, Budi Rochadi
Sumber :
  • Antara/ Yudhi Mahatma

VIVAnews - Bank Indonesia berharap jenazah almarhum Deputi Gubernur BI Budi Rochadi dapat langsung diterbangkan nanti malam. Almarhum rencananya dipulangkan menggunakan penerbangan langsung, sehingga dapat tiba di Indonesia Rabu pagi.

"Kita berharap untuk bisa membawa jenazah nanti malam, Senin 11 juli dengan direct flight to Singapore menggunakan pesawat nomor SQ21 dan akan tiba di Jakarta pada Rabu 13 juli pukul 08.30 WIB," jelas Kabiro Humas BI, Difi A Johansyah, dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan di Jakarta, Senin 11 Juli 2011.

Menurutnya jenazah Deputi Gubernur BI yang membawahi bidang Sistem Pembayaran, Kredit dan UMKM serta Pengawasan Badan Perkreditan Rakyat, akan disemayamkan terlebih dahulu di masjid BI. "Sebelum dibawa menuju rumah duka," imbuhnya.

Bank Sentral, lanjut dia, sangat kehilangan putra terbaik BI yang sangat matang dan berdedikasi.

Religion Ministry Issues 75 thousand Visas for Indonesian Hajj Pilgrims

Budi akan dikenang anak buahnya sebagai orang yang tegas namun juga sangat memperhatikan anak buahnya. Budi merupakan sosok yang sangat peduli terkait peran BI dalam mendorong sektor riil dan UMKM. "Beliau banyak mendorong inisiatif BI agar peran BI di sektor riil dan UMKM terus ditingkatkan. Beliau selalu berpesan agar kepentingan nasional selalu menjadi pertimbangan utama dalam setiap tugas," tambahnya.

Budi meninggal di New York, Amerika Serikat untuk menghadiri acara International Banknote Conference dan diskusi dengan Fed Reserve New York dan Bank Of New York mengenai Cash Handling.

Pria yang lahir di Solo, 60 tahun silam ini meninggalkan seorang istri bernama Sriwati dan dua orang anak Diah Alit P serta Anggoro Dwi Nugroho. Budi pertama kali bertugas di BI pada tahun 1975.

Sementara terkait dengan rapat dewan gubernur BI (RDG) yang membahas penentuan BI Rate esok, Selasa, 12 Juli 2011, masih tetap dilaksanakan. Kepergian Budi tidak mengganggu jadwal RDG. "Tetap dilaksanakan seperti biasa," ujarnya. (eh)

Timnas Indonesia

Media Asing Beri Julukan untuk Timnas Indonesia U-23: Tim Pengacau

 Media asing asal Prancis, Lucarne-opposee memberi julukan khusus bagi Timnas Indonesia usai tampil gemilang di Piala Asia U23.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024