Suap Wisma Atlet

KPK Survei Rutan untuk Tahan Nazaruddin

Nazaruddin ditangkap di Kolombia
Sumber :
  • tvOne

VIVAnews - Komisi Pemberantasan Korupsi  belum memastikan rutan mana yang akan dipakai untuk menitipkan tersangka suap wisma atlet SEA Games, Muhammad Nazaruddin. Menurut Wakil Ketua KPK, Bibit Samad Riyanto, pihaknya tengah mensurvei sejumlah rumah tahanan untuk Nazarudin.

"Kita sedang survei, mudah-mudahan hari ini ada kepastian di mana," kata Bibit di Gedung KPK, Jakarta, Jumat 12 Agustus 2011.

Bibit mengatakan beberapa pihak sempat menawarkan menampung bekas Bendahara Umum Partai Demokrat itu. "Kapolri semalam mengatakan, Kelapa Dua (Mako Brimob) siap," tambah Bibit.

Sebelumnya di tempat terpisah Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar mengatakan bersedia jika KPK menitipkan Nazaruddin di rumah tahanan di bawah Kemenkum Ham. "Kalau Nazaruddin dititipkan di Rutan Kumham, kita jamin keselamatannya," ujarnya.

Saat ini, Nazaruddin sedang dalam perjalanan menuju Indonesia. Tersangka suap wisma atlet itu diterbangkan sejak subuh tadi dengan menggunakan pesawat carter dari Bandara Bogota, diperkirakan tiba pada Sabtu 13 Agustus.

Nazaruddin meninggalkan Indonesia sejak 23 Mei 2011. Saat itu dia mengaku akan berobat di Singapura. Namun, sampai ditetapkan menjadi tersangka, Nazaruddin tak kunjung kembali ke Indonesia.

Nazaruddin empat kali mangkir dari pemanggilan Komisi Pemberantasan Korupsi. Tiga kali mangkir dari pemeriksaan suap wisma atlet dan sekali mangkir saat akan dimintai keterangan seputar korupsi di Kementerian Pendidikan Nasional. (umi)

Eks Sespri Sekjen Ungkap BAP KPK Bocor ke Pejabat Kementan
Pemkot Tangsel rapikan kabel fiber optik yang semrawut

Rapikan Kabel Fiber Optik Semrawut di Tangsel, Ini 5 Titik yang jadi Sorotan Pemkot

Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan turun tangan langsung dalam melakukan imbauan dan penindakan semrawutnya kabel fiber optik.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024