Menkeu Kembali Dukung Penjualan Bank Mutiara

Agus Martowardojo
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVAnews - Menteri Keuangan Agus Martowardojo kembali memberikan dukungan kepada Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dalam penjualan PT Bank Mutiara Tbk --sebelumnya PT Bank Century Tbk. Agus berharap, Bank Mutiara akan terjual di waktu yang tepat dengan harga yang pas.

"Saya bukan LPS, tapi saya dukung upaya LPS untuk melepas kembali saham Bank Mutiara di waktu yang tepat, harga yang tepat, dan taat asas," kata Agus di Gedung DPR, Jakarta, Kamis 15 September 2011.

Agus optimistis bahwa Bank Mutiara akan laku pada waktunya, karena melihat pasar Indonesia yang baik. Selain itu, yang terpenting adalah memperbaiki kinerja dan manajemen, sehingga Bank Mutiara laku terjual.

"Pasar Indonesia itu baik, investor yang berinvestasi di perbankan semua juga menikmati hasil yang baik. Jadi, perkuat perbaikan manajemen dan kinerja," ungkapnya.

Kondisi Terkini Wonderkid Timnas Indonesia Ronaldo Kwateh Usai Lama Tak Terdengar Kabarnya

Sebelumnya, Agus juga menyarankan agar pemilik Bank Mutiara, dalam hal ini LPS, menjalin kerja sama business to business dengan bank-bank besar dan baik, sehingga kinerja bank Mutiara meningkat. Namun, Agus tidak menjelaskan lebih rinci apakah Bank Mutiara akan bekerja sama dengan bank BUMN atau tidak.

"Saya rekomendasikan agar Mutiara bekerja sama dengan satu dari lima bank terbesar di Indonesia," katanya.

LPS gagal menjual Bank Mutiara karena para calon investor tidak memenuhi persyaratan. Atas alasan itu, hingga saat ini para calon investor tidak bisa melakukan uji tuntas dan penawaran harga. (art)

Baterai Blade BYD

Baterai Baru BYD Siap Menggebrak Pasar Otomotif

BYD, raksasa otomotif dan baterai asal Tiongkok, mengumumkan peluncuran baterai blade generasi kedua yang dijadwalkan pada akhir tahun ini, kemungkinan pada bulan Agustus

img_title
VIVA.co.id
10 April 2024