Seratus Waralaba Malaysia Siap Serbu Pasar RI

Supermarket Alfamart beroperasi 24 jam
Sumber :
  • Antara/ Andika Wahyu

VIVAnews - Pasar Indonesia benar-benar menjadi incaran dari sejumlah perusahaan luar negeri. Hingga akhir tahun, diperkirakan sekitar 100 waralaba asal Malaysia sudah menyatakan siap melakukan ekspansi bisnis ke Indonesia.

"Dari Malaysia, ada 100 merek mau buka di Indonesia, dari Jepang ada sate ayam. Rata-rata produk mereka adalah makanan," kata Ketua Asosiasi Franchise Indonesia (AFI), Anang Sukandar, di Tangerang hari ini.

Sebagian besar perusahaan waralaba asal Malaysia itu, lanjut Anang, bergerak di bidang makanan seperti ayam goreng dan restoran cepat saji.

AFI mencatat, hingga saat ini bisnis waralaba di Indonesia telah mencapai 40 ribu franchise. Dari jumlah itu, sebanyak enam ribu diantaranya adalah waralaba dari perusahaan asing.

6 Makanan yang Sebaiknya Dihindari saat Menikmati Secangkir Kopi

Padahal, ungkap Anang, dari 34 ribu waralaba lokal di Indonesia yang telah beroperasi, pebisnis lokal yang sudah berhasil menembus pasar global hanya 15 perusahaan saja.

"Tidak sampai 15 franchise Indonesia ke dunia, misalnya Es Teler 77 ini, Veneta, RM Minang Sari Bundo, Spa Martha Tilaar, Spa Muryati Sudibyo, Kebab Turki, Ayam Bakar Wong Solo. padahal dari luar negeri ada 150 franchise," ungkapnya.

Anang mengungkapkan, lemahnya bisnis waralaba di tanah air dikarenakan para pengusaha waralaba lokal masih menghadapi kendala menyangkut persoalan manajemen, Sumber Daya Manusia  dan minimnya dukungan pemerintah kepada sektor franchise.

"Kalau ada pameran franchise misalnya di Malaysia ada expo, yang buka Perdana Menterinya, tapi di Indonesia hanya direktur saja, sedih jadinya," tutur Anang. (ren)

Pertamina berpartisipasi dalam Hannover Messe 2024

Pertamina Patra Niaga Beberkan Upaya Pemerataan Energi Indonesia di Hannover Messe 2024

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional, Hannover Messe 2024.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024