30 Tahun Ciputra, Berawal dari Proyek Hunian

Kawasan Properti Ciputra Development
Sumber :
  • www.ciputra.com

VIVAnews - Sepanjang 30 tahun perjalanan bisnis yang bertepatan dengan usia pendirinya, Ir Ciputra ke-80, Ciputra Group kini telah membangun 30 kota di Indonesia dan luar negeri. Proyek pembangunan 30 kota itu yang tersebar dari Medan hingga Ambon itu direncanakan masuk catatan Museum Rekor Indonesia (MURI) pada saat perayaan bisnisnya hari ini, Jumat 14 Oktober 2011.

Kesuksesan Ciputra mengembangkan kerajaan bisnisnya hingga mencatatkan penjualan Rp3,14 triliun per September 2011 tersebut, ternyata diawali dengan menggarap proyek perumahan di kawasan Jakarta Barat.

"Proyek pertama Ciputra itu CitraGarden City di Kalideres, Jakarta Barat," kata Corporate Finance Manager Ciputra Property, Christy Grassela, kepada VIVAnews.com di Jakarta, Jumat 14 Oktober 2011.

Pembangunan CitraGarden City itu dimulai pada pertengahan 1980-an. Namun, saat ini, proyek tersebut telah berkembang dan berubah dari perumahan 'perdesaan' menjadi kawasan untuk ruang hidup utama, dengan luas total yang direncanakan sekitar 400 hektare.

Proyek yang dibangun PT Ciputra Development Tbk itu menawarkan fasilitas komersial, rekreasi, dan publik yang komprehensif. Termasuk klub keluarga, fasilitas olahraga, ruang pertemuan, water treatment plant, pasar tradisional dan modern, pendidikan, serta fasilitas kesehatan.

Baru-baru ini, CitraGarden City merilis proyek baru di atas lahan seluas 50 hektare, yang disebut Citra 6.

Sejarah Bakal Pecah, Besok Raja Aibon Kogila Serahkan Tongkat Komandan Pasukan Tengkorak Kostrad TNI

Citra 6 ini dikembangkan dengan konsep kehidupan modern dalam pikiran, gaya arsitektur modern dan minimalis, serta dicampur dengan fasilitas perkotaan. 

Proyek baru tersebut juga menawarkan danau buatan dan area hijau yang tidak hanya berfungsi sebagai cekungan air CitraGarden City untuk pengolahan air bersih, tetapi juga sebagai pengendalian banjir untuk daerah sekitarnya.

Selain itu, proyek tersebut menarik bagi investor karena jalan utama yang terhubung ke Jalan Lingkar Luar Jakarta (Jakarta Outer Ring Road), sehingga memungkinkan orang mudah mengakses penawaran proyek komersial.

Makin Panas, Hotman Paris Tantang Rocky Gerung Adu Jotos di Ring Tinju

Kini, CitraGarden menjadi ikon untuk proyek-proyek hunian Ciputra. Di Pulau Jawa terdapat CitraRaya Tangerang, CitraGran Cibubur, CitraIndah Timur Cibubur, Citraland Surabaya, Citra Harmoni Sidoarjo, dan CitraGarden Sidoarjo.

Sementara itu di Sumatera ada CitraGarden Lampung, CitraGarden Medan, dan Citra Grand City Palembang. Di Kalimantan dibangun CitraGarden Banjarmasin, Citraland Kota Samarinda, Citraland Banjarmasin, dan Citra Bukit Indah Balikpapan. Sementara itu, di Sulawesi muncul Citraland Manado dan Citraland Celebes. (art)

Yuddy: Sikap Prabowo Tunjukkan Kepekaan atas Kondisi Geopolitik
Festival balon udara digelar di Pekalongan dan Wonosobo Jawa Tengah

Balon Udara Muncul di Ketinggian 9.000 Feet, AirNav Semarang Minta Pilot Waspada

AirNav telah mengeluarkan Notif atau NOTAM kepada pilot untuk waspadai munculnya balon udara yang diterbangkan secara liar di ketinggian 8.000 hingga 9.000 kaki.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024