Pertamina Tak Mau Ketularan Utang Merpati

Merpati Pecah Ban
Sumber :
  • ANTARA/Yusran Uccang

VIVAnews - PT Pertamina (Persero) menghentikan pasokan Avtur ke pesawat PT Merpati Nusantara Airlines, karena maskapai penerbangan itu belum membayar utang Avtur sekitar Rp270 miliar.

"Untuk saat ini, PPA tidak lagi menjamin. Jadi ,dengan berat hati kami harus hentikan pasokan Avtur ke Merpati," kata Corporate Communication Pertamina Mochamad Harun kepada VIVAnews.com, Sabtu 15 Oktober 2011.

Harun menuturkan, pihaknya akan kembali memasok Avtur di dua bandara yaitu Bandara Djuanda Surabaya dan Bandara Sultan Hasanudin Makassar bila Merpati membayar utangnya kepada Pertamina. "Kita akan kembali pasok Avtur bila ada itikad baik dengan membayar utang mereka," ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa pihaknya tidak ingin apa yang terjadi di Merpati kemudian 'ditransfer' ke Pertamina. "Kita ingin inefisiensi yang menimpa Merpati tidak menular ke Pertamina, dikarenakan utang-utang mereka belum dibayar," tutur Harun.

Harun mengungkapkan, dengan jumlah utang Avtur sekitar Rp270 miliar, pihaknya sudah tidak bisa mentolelir lagi dan diharapkan Merpati mau membayar walau dengan cara mencicil ke Pertamina.

"Padahal, harga tiket dibebani untuk bahan bakar, semestinya dari tiket tersebut bisa dibayarkan untuk utang mereka agar tidak selalu bertambah," ujar Harun.

Harun melanjutkan, bila Pertamina terus memasok Avtur ke Merpati tanpa adanya kepastian kapan pembayaran, justru pihaknya lah yang akan merugi.

"Kita perlu ada kepastian kapan utang tersebut akan di bayar. Sebab, kalau seperti ini terus tidak sehat untuk Merpati dan Pertamina," tegas Harun. (umi)

Rizky Nazar Diisukan Selingkuh, Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad
Timnas Qatar U-23 Vs Jepang

Timnas Qatar U-23 Menangis Usai Dihajar Jepang Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Timnas Qatar U-23 dipastikan gugur di babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Itu setelah mereka dikalahkan Jepang dengan skor 2-4 di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayy

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024