Fasilitas Sepeda Jadi Primadona di Jakabaring

Atlet Vietnam menggunakan sepeda
Sumber :
  • VIVAnews/Haryanto Tri Wibowo

VIVAnews - Ada sejumlah hal menarik di seputar lokasi perhelatan SEA Games 2011 di Jakabaring Sports City, Palembang. Salah satunya adalah alat transportasi seputar venue.

Dengan mengangkat tema GO Green, pihak Inasoc Palembang tidak memperbolehkan mobil pribadi masuk ke area Jakabaring Sports City. Sebagai gantinya pihak Inasoc Palembang menyediakan empat transportasi alternatif.

Keempat transportasi alternatif tersebut adalah sepeda, becak, bus berbahan bakar gas atau BBG dan angkutan kota (angkot). Dan yang paling banyak menyita perhatian adalah disediakannya sepeda yang bebas digunakan di seputar Jakabaring Sports City.

Setiap pengunjung dan atlet bebas menggunakan sepeda tersebut untuk mengunjungi venue satu ke venue lainnya. Bahkan fasilitas sepeda tersebut juga dinikmati atlet dari negara Vietnam.

Salah satu atlet panjat tebing Vietnam, Bui Van Ngoi, mengaku sangat terbantu dengan keberadaan sepeda tersebut.

"Ya, sepeda-sepeda ini menyenangkan. Ini sangat membantu melihat-lihat venue yang ada di sini. Melihat negara Anda yang indah," ujar Van Ngoi saat berkeliling Jakabaring Sports City menggunakan sepeda.

Nikita Mirzani Beberkan Pemicu Kandasnya Jalinan Asmara Hingga Soal Kesetiaan
Dokumentasi BNPB

3 Orang Tewas Imbas Longsor dan Banjir Lahar Dingin di Wilayah Gunung Semeru

Banjir Lahar Dingin yang dipicu oleh intensitas hujan yang tinggi di wilayah Gunung Semeru membuat meluapnya debit air Daerah Aliran Sungai (DAS).

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024