Jaringan Internet Lambat, PON Lebih Baik

Media Press Center di Jakabaring, Palembang
Sumber :
  • VIVAnews/Haryanto Tri Wibowo

VIVAnews - Hingga hari H pembukaan SEA Games 2011, Jumat 11 November 2011, kondisi Media Press Center (MPC) masih dikeluhkan wartawan dalam dan luar negeri yang meliput SEA Games 2011.

Salah satu hal yang dikeluhkan adalah jaringan Wi-Fi di seputar MPC. Jaringannya masih sangat lambat dan terkadang suka putus. Hal tersebut dikeluhkan wartawan asal Singapura, Dilenjit Singh.

"Internetnya masih sangat lambat dan suka putus. Saya berharap saat pertandingan mulai berjalan semuanya, internet di sini sudah tidak ada masalah lagi," ujar Dilenjit yang merupakan wartawan suratkabar The New Paper.

Tidak hanya wartawan luar negeri yang kurang puas dengan kondisi MPC yang terletak di lantai 5 gedung Bank Sumsel, Jakabaring, Palembang. Salah satu wartawan Indonesia dari WartaTV juga mengeluhkan fasilitas di MPC.

"Artinya kalau setingkat PON (Pekan Olahraga Nasional) saja fasilitas Wi-Fi dan PC lebih lengkap dan baik, kenapa untuk sekelas SEA Games justru tidak siap. Berarti persiapannya kurang bagus. Saya tidak ingin membandingkan, tapi pengalaman seperti di SEA Games Thailand persiapan lebih bagus," ujar Warso.

Pihak panitia sendiri melalui Sonny Prasmasi berjanji akan terus memperbaiki fasilitas MPC seiring dengan berjalannya SEA Games.

"Hingga saat ini kami sudah menaruh 10 netbook dan 10 notebook di sini. Salah satu hal utama yang akan kami perbaiki adalah jaringan internet di sini," tegas Sonny. (eh)

Suara Golkar di Pemilu 2024 Naik Signifikan, Airlangga: Hitungan Kami Dapat 102 Kursi
Anak selebgram Aghnia Punjabi dianiaya

Anak Selebgram Aghnia Punjabi Diduga Dianiaya Pengasuh, Badan Diduduki hingga Kepala Dibanting

Anak selebgram Aghnia Punjabi diduga dianiaya pengasuh. Wajah anaknya babak belur. Mata kiri lebam, bekas luka di daun telinga, dan bibir juga terluka.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024