Komitmen Pemerintah Berantas Korupsi

Agus Martowardojo
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVAnews - Pemerintah menyatakan keseriusannya untuk terus memberantas segala tindak pidana korupsi di Bumi Pertiwi. Upaya ini telah menjadi komitmen pemerintah sejak awal.

Menurut Menteri Keuangan, Agus Martowardojo, berbagai inisiatif terhadap memerangi korupsi telah dilakukan. Mulai dari ratifikasi hingga membuat instruksi presiden.

"Inisiatif-inisiatif yang terkait dengan perang melawan korupsi mulai dari ratifikasi, konvensi sampai membangun lembaga-lembaga antikorupsi, membangun inpres untuk melawan mafia hukum. Itu adalah bukti keseriusan kita," kata Agus di Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat 16 Desember 2011.

Selain itu, Agus melanjutkan, penindakan terhadap 160 pimpinan daerah dan juga terdapat beberapa petinggi negara menjadi bukti keseriusan pemerintah untuk anti korupsi.

"Jadi, kami yakin ini akan terus progress dan kita mengharapkan semua pihak untuk mendukung kegiatan anti korupsi ini," tuturnya.

Sebelumnya, Fitch menilai Indonesia memiliki kelemahan struktural yang sudah lama yaitu pendapatan rendah US$3.600 per tahun, dibanding median BBB US$9.800 pada 2011. Masalah lainnya yaitu infrastruktur lemah dan korupsi yang harus diatasi.

Prabowo Tak Hadir di Acara Halal Bihalal PKS, Ini Alasannya

Namun, fundamental struktural Indonesia bukanlah yang terlemah dalam kategori ini, dan hal ini tidak membatasi peringkat untuk dinaikkan menjadi BBB-. (art)

Tokoh agama Papua

Tokoh Agama Papua: Jangan Ikut Ajakan Sesat Aksi Demo 1 Mei, Pihak Tidak Bertanggungjawab

Adapun aksi demonstrasi tersebut itu rencananya digelar di Jayapura pada 1 Mei yang diklaim sebagai Hari Aneksasi Papua ke dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024