Audit Century Telusuri Transaksi Emir Moeis

Emir Moeis
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVAnews - Hasil audit forensik Bank Century yang dilakukan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menyebutkan lebih detail tentang transaksi valas yang dilakukan ZEM yang diduga adalah Ketua Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat, Zederick Emir Moeis. Sebagian dana valas yang diduga digelapkan DT mengalir kepada ZEM pada 2008 sebesar US$392.110.

Dalam laporan Nomor: 87A/LHP/XVI/12/2011 tanggal 22 Desember 2011 itu menyebutkan BPK menyimpulkan transaksi Bank Century dengan ZEM itu merupakan sebagian kerugian Bank Century dalam transaksi valas dan kemudian menjadi beban Penyertaan Modal Sementara (PMS).

BPK belum memperoleh data yang memadai mengenai transaksi ZEM pada periode 2005-2007, dan tidak memungkinkan BPK untuk mengambil kesimpulan. "Menurut keterangan dari TIT, data tersebut dikuasai DT," tulis BPK.

Sementara itu, Ketua Komisi XI DPR Emir Moeis menyatakan, dirinya menjadi korban skandal Bank Century. Politisi PDIP itu mengakui, dirinya memang menanamkan dana di Bank Century untuk investasi. Namun, investasinya di Century itu belum jelas nasibnya.

“Saya itu korban. Saya investasi dana di situ, yang malah sampai sekarang masih nggak tentu beritanya. Senasib dengan mereka yang di Antaboga (yang membeli produk reksa dana di Bank Century),” ujar Emir dalam pesan tertulisnya kepada wartawan, Jumat, 23 Desember 2011.

Emir menambahkan, sejumlah dana yang mengalir ke rekeningnya di Bank Century merupakan hasil bunga promissory notes bernama CIC-IC yang terbit di British Virgin Island. “Ada dokumen promisorry notes authentic," ujarnya. (art)

Pakar Sebut Kehadiran Anies di KPU Tunjukkan Komitmen Prinsip Bernegara dan Berdemokrasi
Logo TikTok.

Joe Biden Sahkan Undang-undang yang Membuat Tiktok Terancam Diblokir

Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden resmi menandatangani undang-undang pemblokiran TikTok, jika ByteDance tidak bisa memenuhi syarat yang diwajibkan oleh AS.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024