Berbagi Pengalaman dengan GM Indonesia

Chevrolet
Sumber :
  • REUTERS/ Adnan Abidi

VIVAnews – PT General Motors Indonesia menerima rombongan mahasiswa dan dosen Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan, Bandung, Jawa Barat, di kantor dan fasilitas produksi PT GM Indonesia, Bekasi, Jawa Barat, 18 Januari 2012. Kunjungan itu dalam rangka studi bertema “from theory to practice” atau dari teori ke penerapan langsung.

GM Indonesia berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang manajemen talent acquisition dan SDM (Sumber Daya Manusia), perspektif industri otomotif dalam negeri, manajemen produk otomotif serta perkembangan terakhir reaktivasi fasilitas manufaktur  GM di Bekasi yang akan memiliki kapasitas  produksi 40.000 unit kendaraan per tahun  untuk kendaraan jenis Multi Purpose Vehicle (MPV) – kesemuanya diadakan dalam format dialog interaktif. 

Sedangkan para mahasiswa memiliki misi utama mempelajari secara langsung penerapan ilmu-ilmu manajemen, tantangan, serta perkembangannya dalam operasional GM Indonesia -- khususnya dalam kerangka industri otomotif yang memiliki rantai kerjasama yang kompleks antara pemasok barang, dealer, pelanggan, serta pembuat kebijakan.

“Kami sangat menghargai kunjungan studi ini dan mendorong kalangan akademisi dari perguruan tinggi lainnya untuk belajar dan bertukar pengalaman dengan GM untuk sama-sama memajukan industri otomotif dalam negeri,” ujar Presiden Direktur PT GM Indonesia, Marcos Purty.

Rombongan yang berjumlah lebih dari 100 orang dan terdiri dari mahasiswa serta dosen Program Studi Manajemen UNPAR ini bertemu dan berdialog langsung dengan pihak manajemen PT GM Indonesia, yang diwakili oleh Presiden Direktur, divisi SDM, divisi Public Relations, serta divisi Marketing.  Dalam dialog interaktif tersebut tersirat antusiasme mahasiswa untuk mempelajari ilmu manajemen dalam penerapannya, perkembangan industri serta manajemen SDM di dunia otomotif.

Tahun lalu, PT GM Indonesia telah menggelar GM Indonesia Academic Forum™ yang mendorong kalangan mahasiswa untuk lebih mengenal, menggeluti, dan mencintai lebih dalam industri otomotif tanah air yang terus berkembang di salah satu perguruan tinggi ternama di Jakarta dan mendapat sambutan yang sangat antusias dari civitas academica perguruan tinggi tersebut.

“Kami melihat potensi yang sungguh luar biasa besar dari generasi muda dan produktif, terutama dari kalangan mahasiswa yang akan menjadi pemimpin masa depan Indonesia. Oleh karena itu, melalui forum dialog interaktif ini  kami mendorong mereka untuk lebih mengenal, menggeluti, dan akhirnya mencintai industri otomotif pada sisi manajemen,” ujar Marcos.

Sementara itu, data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) penjualan mobil di Indonesia tahun 2011 mencapai 890.000 unit dan menunjukkan tren pertumbuhan pasar yang positif pada kisaran 3-5% atau akan mencapai 910.000 unit hingga 930.000 unit di tahun 2012.

Partai Pendukung Prabowo-Gibran Akan Kumpul, Termasuk PKB-Nasdem Diajak

Rilis seputar otomotif Anda ingin dimuat di VIVAnews.com? Silakan kirim ke hadi.suprapto@vivanews.com, kami akan memuatnya.

Menpora Dito bertemu dengan Menteri pendidikan UEA Ahmad Belhoul Al Falasi

UEA dan Indonesia Kolaborasi Kembangkan Pencak Silat dan Bulutangkis

Pemerintah Indonesia dan Uni Emirat Arab (UEA) berkolaborasi untuk mengembangkan olahraga, khususnya pencak silat dan badminton atau bulutangkis. 

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024