Besok KPK Ekspose Tersangka Baru Cek Pelawat

Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto Jalani Tes Urine
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVAnews - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan melakukan gelar perkara (ekspose) kasus suap cek pelawat pemilihan Miranda Swaray Goeltom sebagai Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia.

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto membenarkan materi gelar perkara kasus suap cek pelawat.

Menurutnya di KPK ada tiga model ekspose di KPK, bisa ekspose dari hasil telaah Dumas, ekspose karena pimpinan ingin tahu progres perkara dan ekspose yang berkaitan permintaan dari struktural maupun fungsional, karena penyidik ingin meningkatkan status perkara.

"Nah besok itu ekspose yang mana itu saya yang belum ngerti, apa soal progres kasus ini posisi terakhir dimana. Dari situ nanti outputnya keluar, oke ini sudah on the track ada saran-saran dan kesepakatan," kata Bambang saat berbincang dengan VIVAnews.com, Senin 23 Januari 2012.

Namun sayangnya Wakil Ketua Bidang Penindakan KPK itu enggan menjelaskan apakah ada nama tersangka baru dalam kasus cek pelawat. "Wah jangan ngomong nama-nama baru deh bagi media enak ada progres, tapi kalau bagi kita susah dong," ujarnya.

Sebagaimana diketahui hari ini, Selasa, 24 Januari 2012, KPK menjadwalkan pemeriksaan terhadap tersangka kasus cek pelawat Nunun Nurbaetie. NunuNunun tiba sekitar pukul 9.30 WIB. Nunun yang mengenakan kemeja biru, celana jeans dan kerudung coklat enggan berkomentar banyak terkait pemeriksaannya hari ini.

"Maaf ya saya sakit, Saya (diperiksa) sebagai tersangka," kata Nunun yang didampingi kuasa hukumnya Ina Rachman di kantor KPK, Jakarta. Selasa 24 Januari 2012.

Tukang Parkir Liar di Bekasi Serobot Lahan Warga, Ditegur Malah Ngamuk
Ilustrasi minum air/air putih.

Cegah Kontaminasi Bromat Berlebih pada Air Minum, Pemerintah Diminta Proaktif

Pemerintah dan produsen diminta untuk lebih proaktif guna mencegah potensi kontaminasi Bromat berlebih pada air minum. BPOM menetapkan ambang batas Bromat 10 ppb.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024