Nonton Televisi Tiga Hari Tanpa Henti

VIVAnews - Kalian ingin tahu bagaimana rasanya menonton televisi selama tiga hari tanpa henti? Tanyakan saja pada Suresh Joachim. Ia menonton siaran televisi selama 72 jam atau tiga hari tanpa henti dan membuat rekor dunia.

Suresh adalah warga Toronto, Kanada, keturunan Sri Lanka. Ia berhasil memecahkan rekor dunia sebagai seseorang yang menonton televisi terlama. Sebelumnya, Suresh Joachim, juga telah membuat rekor menonton televisi selama 69 jam dan 48 menit pada 2005 .

Setelah tiga hari menonton tanpa henti ia merasa tidak ada masalah. "Saya merasa baik-baik saja setelah minum 25 hingga 30 cangkir kopi," kata Joachim

Selain rekor menonton televisi terlama, Joachim ternyata juga memegang 15 rekor lainnya. Yaitu, rekor terlama berdiri di atas satu kaki (76 jam 40 menit) dan rekor bermain boling selama 100 jam.

Pelari Berbagai Kota Jawa Barat Lari Ratusan Kilometer Dukung Bima Arya Maju Pilgub

Dalam situs pribadinya, sureshjoachim.com, Joachim menyatakan seluruh aksinya adalah untuk perdamaian. Cita-cita Joachim pada 2009 ini, adalah berlari dengan membawa obor perdamaian melintasi 54 negara dari Yerusalem ke Kanada.

Aksi tersebut bertujuan untuk menggalang dana sebesar US$ 1 miliar untuk membantu anak-anak yang menderita. Cita-cita yang sungguh mulia ya.

Bakal Nikahi Wiwiet Tatung, Anwar Fuady Ungkap Jatuh Cinta di Usia Senja Beda Rasanya
Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner

Reaksi Kesal Justin Hubner Terhadap Sosok Wasit Shen Yinhao

Pemain bertahan Timnas Indonesia, Justin Hubner tampak marah dan kecewa dengan sejumlah keputusan yang dibuat wasit asal Tiongkok, Shen Yinhao saat menhadapi Uzbekistan.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024