Selera Wanita Tergantung Hormon?

Wanita Pilih Baju di Butik
Sumber :
  • istockphoto

VIVAnews - Ada alasan mengapa sebagian wanita lebih menyukai kain katun atau linen daripada sutera dalam memilih busana. Menurut studi baru, hormon berperan penting dalam menentukan selera wanita terhadap jenis dan tekstur pakaian.

Studi menemukan, wanita yang banyak dipengaruhi hormon estrogen lebih memilih kain dari bahan hewan seperti wol, kulit, dan sutra. Sementara wanita yang banyak dipengaruhi hormon testosteron lebih cenderung memilih kain dari bahan nabati seperti katun dan linen.

Penelitian ini juga menemukan bahwa pria cenderung lebih sensitif dibandingkan wanita saat mengenakan kain sintetis.

Studi dilakukan Diana Derval, peneliti pasar pada April 2007 hingga Februari 2011. Lewat perusahaannya, DervalResearch, dia mempelajari preferensi 3.500 pria dan wanita dari 25 negara.

Hasilnya menyebutkan, gender, etnis, dan sistem kekebalan tubuh memberi andil dan mempengaruhi persepsi seseorang tentang kehalusan, tekanan, rasa nyeri, dingin dan getaran jenis kain dan pakaian.

"Sentuhan adalah getaran. Kami mengidentifikasi profil sentuhan yang berbeda berdasarkan persepsi orang tentang sentuhan yaitu tidak bergetar, getaran menengah dan getaran tinggi," ujarnya dikutip dari Times of India.

Derval menambahkan mereka yang termasuk kategori super sensitif, enam kali lebih sensitif terhadap sentuhan daripada yang lain. "Maka tak heran mereka akan lebih memilih memakai katun daripada sutera atau wol."

Sedangkan wanita yang dipengaruhi hormon testosteron lebih cenderung sensitif daripada wanita yang dipengaruhi hormon estrogen.

Penelitian ini telah dipresentasikan pada pertemuan tahunan Society for Endocrinology Behaviour.

Jadi Gampang Sakit, Benarkah Stres Mempengaruhi Sistem Imun?
Jayabaya

Isi Ramalan Prabu Jayabaya yang Sebut Cerminkan Pemimpin Indonesia

Pada Kitab Musasar Jayabaya disebutkan bahwa, di bait 18 disebutkan sempat meramalkan para pemimpin cerdas yang dimiliki Indonesia. berikut isi salah satu bait penjelasan

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024