Kasus Alquran, KPK Periksa Sekjen DPR

Sekjen DPR Nining Indra Saleh di KPK
Sumber :
  • Antara

VIVAnews - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Nining Indra Saleh beberapa kali diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam berbagai kasus korupsi.

Gak Nyangka, Istri Bintang Emon Dinyatakan Positif Narkoba

Seperti hari ini, Nining menjalani pemeriksaan terkait dugaan suap pembahasan anggaran proyek pengadaan Alquran dan IT Laboratorium Komputer Madrasah Tsanawiyah di Kementerian Agama tahun 2010-2011.

"Yang bersangkutan diperiksa sebagai saksi," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi, Priharsa Nugraha di KPK, Rabu, 29 Agustus 2012.

Hampir semua perkara korupsi yang menjerat anggota dewan, membutuhkan keterangan Nining sehingga dia pun kerap diperiksa penyidik KPK sebagai saksi

"Jadi saya hari ini datang memenuhi panggilan KPK sebagai saksi untuk kasus pengadaan barang dan jasa di Kemenag," jelas Nining.

Saat dikonfirmasi mengenai pembahasan anggaran di Kemenag terkait pengadaan kitab suci Alquran dan IT untuk MTs, Nining mengaku tidak mengetahui pembahasan anggaran di Badan Anggaran DPR.

"Saya kan hanya sekretaris jendral, yang mengurus itu kan panitia anggaran. Jadi saya kan tidak langsung melayani kegiatan rapat-rapat tujuh alat kelengkapan dewan tersebut," ujarnya.

Selain Nining, KPK juga memanggil empat orang lainnya sebagai saksi. Mereka adalah Chandra Darma Permana dan Rahma Puspitasari dariĀ  Karyawan PT. Bank Mandiri Cabang Pasar Rebo. Dan dua lainnya yakni Dadan Abdul Rahman dan Bagus Natanegara. Keduanya tercatat sebagai PNS di Kemenag.

Terima Kunjungan LBBP Jepang, Menaker Berharap Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Jepang Meningkat

Nining pernah memberikan kesaksian dalam kasus korupsi Badan Anggaran DPR dengan tersangka Wa Ode Nurhayati, aliran cek pelawat ke sejumlah legislator periode 1999-2004 yang menyeret mantan Deputi Gubernur Senior BI Miranda Goeltom. Bahkan, Nining pun bersaksi untuk kasus suap Wisma Atlet di Jakabiring, Sumatera Selatan. (eh)

Chery Arta Karawang

Chery Perluas Jaringan Diler di Kota Satelit Jakarta

PT Chery Sales Indonesia (CSI) resmi membuka diler terbaru di Karawang secara perdana pada hari ini seiring dengan usaha perusahaan dalam memperkuat jaringannya di wilaya

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024