Loew Belum Pikirkan Kontrak Baru

Joachim Loew
Sumber :
  • REUTERS/Kai Pfaffenbach

VIVAbola - Pelatih tim nasional Jerman, Joachim Loew, menegaskan bahwa saat ini fokusnya adalah mengantar Der Panzer lolos ke Piala Dunia 2014 di Brasil. Ia belum mau memikirkan soal kontraknya yang akan habis tahun depan.

Kontrak Loew akan habis usai Piala Dunia nanti. Meski demikian, ia tak mau terburu-buru melakukan perpanjangan kontrak dengan Federasi Sepakbola Jerman (DFB).

"Sebelum akhir tahun 2013 tidak akan ada pembicaraan. Pertama-tama kami ingin lolos ke Piala Dunia dulu di Brasil," kata Loew kepada DPA.

"Lalu, saya akan mempertimbangkan segala hal dengan federasi dan langkah apa selanjutnya yang harus kami tempuh," kata mantan asisten Juergen Klinsmann tersebut.

Loew melatih Der Panzer sejak 2006. Ia melanjutkan tugas Klinsmann. Loew telah memimpin Miroslav Klose dan kawan-kawan di tiga turnamen besar, yakni Piala Eropa 2008 dan 2012 serta Piala Dunia 2010. Namun, tak sekalipun pria 52 tahun itu membawa Jerman menjadi juara.

Meski demikian, Loew dinilai cukup sukses dalam melakukan regenerasi pemain dan menerapkan sepakbola ofensif. Jerman sendiri rencananya akan menantang Prancis dalam laga persahabatan bulan depan.

Pelatih Jerman Sebut Inggris Layak Menang
Para pemain Korea Selatan merayakan gol ke gawang Jerman.

Korsel Hampir Permalukan Jerman di Penyisihan Olimpiade

Korsel sempat unggul atas Jerman.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016