Transaksi Perdana, Saham Steel Pipe Masih Menguat

Lantai Bursa Efek Indonesia
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Pada satu jam pertama perdagangan di Bursa Efek Indonesia, saham PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk masih bergerak menguat. Hari ini, saham di industri pipa baja itu mencatatkan saham perdana (listing) dan menjadi emiten ke-6 sejak awal tahun ini.

Berdasarkan data BEI, saham dengan kode perdagangan ISSP itu menguat Rp
300 atau naik Rp5 (1,69 persen) pada satu pertama sejak perdagangan perdana. Nilai kapitalisasi pasar saham perusahaan mencapai Rp2,11 triliun.

Pada saat penawaran umum perdana (initial public offering/IPO), perseroan mampu meraih dana Rp855,5 miliar dengan harga penawaran Rp295 per saham. Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek adalah PT Andalan Artha Advisindo Sekuritas. Saham Steel Pipe Industry of Indonesia itu diperdagangkan di papan utama BEI.   

Per 30 September 2012, perseroan membukukan aset Rp3,29 triliun, dengan kewajiban Rp2,57 triliun. Pendapatan Steel Pipe mencapai Rp2,2 triliun dengan laba sebelum pajak Rp105,73 miliar.

Sementara itu, indeks harga saham gabungan (IHSG) di BEI pagi ini juga menguat tipis di kisaran 2 poin ke posisi 4.634. Volume transaksi mencapai 6,64 juta lot senilai Rp1,74 triliun.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester United vs Sheffield United

Sejumlah indeks sektoral melemah, dan hanya tiga sektor saham yang menguat. Di antara sektor saham yang menguat adalah properti, keuangan, dan perdagangan. (umi)

Deputi Pencegahan KPK Pahala Nainggolan

KPK Siap Dampingi Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran dari Potensi Korupsi

Komisi Pemberantasan Korupsi, KPK, mengatakan bakal memonitor program makan siang gratis yang jadi agenda prioritas pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024