Ini Dia Seleb Top Korea Paling Berpengaruh di 2013

Psy di MTV EMA 2012
Sumber :
  • REUTERS/Lisi Niesner
VIVAlife - Demam Kpop yang melanda dunia, melambungkan popularitas artis-artis dari Negeri Ginseng. Tak hanya di negaranya, tapi juga di negeri-negeri jauh hingga ke Amerika Serikat. Majalah Forbes Korea membuat daftar 40 artis Korea yang paling berpengaruh. Siapa saja mereka?

Sebagaiman ditulis Allkpop, daftar ini terdiri dari aktor, presenter, penyanyi, dan juga atlet. Mereka yang masuk daftar dan penilaian dilakukan berdasarkan  penghasilan, pengaruh, nama besar, dan juga profesionalisme. 

Dan berdasarkan semua penilaian itu, di tahun 2013, posisi pertama berhasil diraih PSY. Penyanyi bertubuh tambun ini berhasil menghebohkan dunia lewat lagu Gangnam Style. Ia berhasil mengalahkan Girls Generation atau SNSD, yang dua tahun berturut-turut selalu dipucuk. 

Di tahun ini, sembilan wanita cantik SNSD harus puas berada di peringkat kedua. Sedangkan posisi ketiga ditempati atlet kebanggan Korea, Son Yeon Jae. Peringkat keempat adalah Kim Soo Hyun dan di posisi kelima ditempati Big Bang. 

Seorang Jamaah Meninggal di Peringatan 40 Hari Wafatnya Uje
Atlet renang Korea, Park Tae Hwan masuk dalam 10 besar. Ia berada di peringkat keenam. Disusul oleh aktor, Song Joong Ki di peringkat ketujuh. Penyanyi IU menempati posisi ke delapan. Atlet Kim Yuna harus puas hanya berada di peringkat ke sembilan. Dan diposisi ke-10 terdapat boyband Super Junior.

Michael Douglas Bantah Oral Seks Adalah Pemicu Kankernya
Dalam daftar ini, terdapat 16 selebriti, yang baru pertama kali masuk dalam daftar tersebut, seperti bintang Running Man, Lee Kwang Soo.

9 Menit, Waktu Ideal untuk Bermain Cinta
Bra

Cup Bra Terlalu Besar Picu Gangguan Kesehatan

Bra yang tidak pas dapat berpengaruh pada postur dan organ internal.

img_title
VIVA.co.id
7 Juni 2013