Sayuran Hijau Senjata Ampuh Atasi PMS

Tumis Bayam
Sumber :
  • http://planetgreen.discovery.com
VIVAlife - Menurut penelitian yang dilakukan para ilmuwan di University of Massachusetts dan Harvard, wanita penggemar sayuran hijau lebih kecil resikonya terhadap sindrom pra menstruasi. Angka ini bahkan berkurang hingga 40 persen. 
Cup Bra Terlalu Besar Picu Gangguan Kesehatan

Mereka melakukan pengamatan ini selama 10 tahun, terkait dengan kandungan mineral dan zat besi, dan pengaruhnya terhadap sindrom pra menstruasi. Hasilnya, dua zat ini dinyatakan terlibat dalam pembentukan serotonin, yakni zat kimia yang mengatur suasana hati.
Jurus Turunkan Berat Badan Pakai Protein

Sebanyak 3000 responden diminta untuk mengisi kuesioner. Sebanyak 1.057 wanita didiagnosa PMS, sementara 1.968 dinyatakan bebas dari PMS. Mereka yang tidak pernah mengalami gangguan sebelum menstruasi ternyata sering mengkonsumsi sayuran hijau yang mengandung zat besi. 
Misteri 'Bak Mandi Tuhan' Berusia 7.000 Tahun

"Tingkat konsumsi zat besi dapat menghindarkan kita dari resiko PMS, sekitar lebih dari 20mg per hari," papar penulis penelitian, Dr Elizabeth Bertone Johnson seperti dikutip Daily Mail.  

Namun karena asupan zat besi tinggi juga dapat berdampak negatif pada kesehatan, seperti hemokromatis atau penumpukan zat besi, jantung, dan kerusakan hati, kita juga harus memperhatikan takarannya. Batas toleransi tertinggi adalah 45mg per hari. (sj)


 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya