CVR Kotak Hitam Lion Air Masih Terendam Air

Evakuasi pesawat Lion Air di Bali
Sumber :
  • ANTARA/.HO-Polda Bali
VIVAnews – Tim evakuasi belum berhasil menemukan seluruh bagian kotak hitam Lion Air nahas yang tercebur ke laut dekat Bandara Ngurah Rai, Bali, Sabtu sore kemarin. Saat ini upaya pencarian dilanjutkan dengan mengerahkan tim penyelam.
Terpopuler: Teuku Ryan Tertekan Jadi Suami Ria Ricis, Nikita Mirzani Bongkar Aib Rizky Irmansyah

“Bagian kotak hitam yang belum ditemukan adalah CVR. Posisi CVR di ekor pesawat yang terendam air. Oleh sebab itu kami harus mengerahkan tim penyelam,” kata Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan di lokasi jatuhnya pesawat Lion Air, Bali, Minggu 14 April 2013.
OJK dan MUI Sepakat Perkuat Sektor Jasa Keuangan Syariah hingga Perlindungan Konsumen

CVR merupakan singkatan dari Cockpit Voide Recorder. CVR adalah alat untuk merekam suara di kokpit pesawat, baik percakapan pilot dan kopilot maupun berbagai bunyi dan tanda-tanda tertentu yang ada di dalam kokpit. CVR terletak di ekor pesawat.
Viral Fortuner Pelat Polri Ugal-ugalan, 2 Pemuda Tanggung Biadab Cekoki Lalu Perkosa Siswi SMP

Sementara bagian kotak hitam Lion Air yang sudah ditemukan adalah Flight Data Recorder (FDR). FDR merekam segala data yang berhubunngan dengan komando pilot terhadap pesawat, seperti ketinggian pesawat, kecepatan pesawat, dan temperatur udara pada saat pesawat melintas.

FDR dan CVR sama-sama dibutuhkan untuk mengetahui penyebab jatuhnya pesawat secara akurat. “FDR telah diamankan oleh otoritas Bandara Ngurai Rai,” kata Ketua KNKT Tatang Kurniadi.

Baca juga:





Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya