Provinsi NTT Kekurangan 25 Ribu Surat Suara

VIVAnews - Akibat banyaknya surat suara yang rusak, KPUD Manggarai Nusa Tenggara Timur mengalami kekurangan sekitar 25.000 surat suara. KPUD mengaku panik sebab kondisi ini dikhawatirkan berdampak pada molornya jadwal distribusi surat suara ke kecamatan.

Tahapan penyortiran kertas suara memang sudah selesai. Namun KPUD manggarai masih pusing menangani persoalan seputar kekurangan surat suara akibat banyaknya surat suara yang rusak. Belum lagi perlengkapan Pemilu seperti formulir serta amplop KPU yang hingga kini belum juga dikirim KPUD NTT.

"Dari hampir dua ratus ribu suara suara yang diterima kami, ditemukan 25.000 kertas rusak," kata Ketua KPU NTT Frans Aci, Selasa 17 Maret 2009.

Menurut dia, kerusakan umumnya terjadi akibat perembesan tinta dan kerusakan pada kolom partai dan kolom nama caleg. "RUsaknya juga diakibatkan terkena hujan selama dalam perjalanan dari Jakarta," tuturnya. Jika tidak segera diganti, dikhawatirkan semua jadwal KPUD menjadi molor.

Laporan: Jo Kenaru | NTT (antv)

Astra Gelar Bincang Inspiratif SATU Indonesia Awards 2024 di Bengkulu, Ratusan Anak Muda Ikut Serta
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu di DPP PKS

Tunggu Majelis Syuro, PKS Akan Tentukan Ikut Koalisi atau jadi Oposisi Lagi

Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, sudah 10 tahun menjadi partai oposisi atau di luar pemerintahan. Semenjak Joko Widodo, menjadi Presiden. Apakah berlanjut di 2024 ini?

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024