Bawang PutihTurunkan Risiko Kanker Paru-paru

Ilustrasi bawang putih
Sumber :
  • iStock
VIVAlife
- Makan bawang putih mentah dua kali seminggu bisa mengurangi risiko kanker paru-paru sampai 50 persen. Demikian hasil penelitian Pusat Pencegahan Penyakit Propinsi Jiangsu, Cina, seperti yang ditulis
Zeenews.


Studi tersebut terinspirasi dari para masyarakat China dewasa yang seringkali mengkonsumsi bawang putih mentah. Dari hasil tes kesehatan mereka. 44% risiko terserang kanker paru-paru berhasil diturunkan dengan kebiasaan sederhana tersebut.


Para peneliti membandingkan kesehatan 1.424 pasien kanker paru dengan 4.500 orang dewasa sehat. Mereka menemukan bahwa mereka yang makan bawang putih mentah setidaknya dua kali seminggu secara signifikan lebih kecil kemungkinannya untuk mendapatkan kanker paru-paru, bahkan jika mereka merokok atau terkena suhu titik asap tertinggi minyak, yang dianggap memicu penyakit ini.


Hasil penelitian ini dimuat dalam jurnal Cancer Prevention Research. Riset sebelumnya juga menyatakan, bawang putih bisa melindungi paru terhadap berbagai kondisi. Salah satunya kondisi tumor seperti kanker usus besar.



Kabupaten Bekasi Sabet Juara Umum MTQ ke-38 Jabar, Pj Bupati: Kita Juara Lahir dan Batin

PLTA PLN Indonesia Power. (foto ilustrasi)

PLN Indonesia Power Sabet Penghargaan dari World Safety Organization

PLN Indonesia Power (PLN IP) melalui Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Semarang berhasil menyabet penghargaan internasional dalam bidang keselamatan.

img_title
VIVA.co.id
6 Mei 2024