Setelah Pertamina, Astra Ikut Bangun Menara Pencakar Langit di DKI

Maket Menara Astra
Sumber :
  • Astra International
VIVAnews
- Gedung-gedung tinggi baru bakal bermunculan di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Setelah PT Pertamina memulai pembangunan Pertamina Energy Tower dengan 99 lantai, kini giliran PT Astra International Tbk melakukan langkah serupa.


diklaim sebagai calon gedung tertinggi di Indonesia. Pemasangan tiang pancang telah dilakukan kemarin di kawasan Rasuna Epicentrum, Kuningan, Jakarta. Pembangunan gedung tersebut diharapkan rampung pada 2020.


Kini, berselang sehari, Astra International juga memulai pembangunan gedung, yang nantinya akan menjadi kantor pusat perseroan. Gedung bernama Menara Astra itu terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta.


Menurut keterangan tertulis Astra, menara tersebut dikembangkan secara terpadu dengan residensial di atas tanah seluas 2,4 hektare. Menara Astra akan menjadi
International Grade A Office
dengan standar
Green Building
peringkat platinum, atau tertinggi di Jakarta.
Pengakuan Pelatih PSG Usai Gagal ke Final Liga Champions


Gia Akhiri Kontrak dengan Jakarta Pertamina Enduro
"Pembangunan direncanakan selesai pada 2017," tulis keterangan tertulis itu.

Viral Isak Tangis Bocah Pecah Melihat Kepergian Ibunya yang Tewas Dibacok Ayahnya: Kenapa Bukan Aku?

Sebagian dari area Menara Astra akan menjadi kantor pusat Astra International dengan anak-anak perusahaannya, sedangkan lainnya akan disewakan ke publik.

 

Menara Astra akan menjadi salah satu gedung pencakar langit yang
iconic
di Sudirman, Jakarta, dengan ketinggian 260 meter dan total 47 lantai ruang kantor. Menara ini juga akan dilengkapi dengan
convention hall
berkapasitas 1.000 orang, dan sarana pendukung ritel tiga lantai.


Dengan lokasi bisnis prestisius bagi mitra kerja Astra, upaya itu diklaim selaras dengan visi Astra untuk menjadi perusahaan "Kebanggaan Bangsa". (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya