KPK Geledah Rumah Politisi Hanura Bambang W Soeharto

Ketua Dewan Penasihat Partai Hanura, Bambang W Soeharto
Sumber :
  • Antara/ Ujang Zaelani
VIVAnews - Setelah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) , Bambang Wiratmadji Soeharto, untuk pergi ke luar negeri, tadi malam tim penyidik langsung menggeledah kediaman Bambang.
Bawa Timnas Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23, Shin Tae Yong Ciptakan Sejarah

Bertempat di Jalan Intan No 8, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, penggeledahan berakhir pada pukul 23.00 WIB, Selasa 17 Desember 2013.
Komjen Fadil Pimpin Pengamanan Ajang World Water Forum di Bali, 5.791 Polisi Dikerahkan

Menurut seorang sumber yang tidak ingin disebutkan namanya, usai menggeledah selama beberapa jam, KPK keluar dari kediaman Bambang dengan membawa sebuah koper berwarna merah.
Pengakuan Pelaku Begal Siswa SMP di Depok Usai Ditangkap: Incar Anak Sekolah Bawa HP

"Satu koper, tidak tahu isinya apa," ucap sumber tersebut kepada VIVAnews.

Sumber tersebut juga mengatakan, saat KPK melakukan penggeledahan, Bambang tidak ada di rumah.

"Bapak baru sampai rumah pukul 21.00 WIB, pas sampai sudah ada orang KPK," katanya.

Penyidikan KPK terhadap Bambang, dilakukan atas dugaan kasus suap yang juga menyeret Kepala Kejaksaan Negeri Praya, Nua Tenggara Barat (NTB), Subri. Sedangkan pencegahan ke luar negeri oleh KPK dilakukan selama enam bulan ke depan, terhitung sejak 15 Desember 2013. (one)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya