Tanggalkan Mendag, Gita Target Elektabilitasnya Membaik

Gita Wirjawan Mundur Sebagai Menteri Perdagangan
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews - Menteri Perdagangan Gita Wirjawan meletakkan jabatannya di kabinet itu demi menaikkan elektabilitasnya sebagai kandidat capres dari Partai Demokrat. Pengakuan itu disampaikan Gita saat diwawancara tvOne di Jakarta, Jumat 31 Januari 2014.

"Insya Alloh begitu," kata Gita.

Gita menegaskan, dalam tiga bulan ke depan dia akan berkonsentrasi penuh dalam kompetisi yang diikuti sebelas peserta itu.

"Perlu digarisbawahi saya akan fokus di konvensi itu terkait kepentingan saya meningkatkan elektabilitas saya," katanya.

11 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Mulai Rp100 Jutaan
Gita menganggap sepuluh rivalnya dalam kompetisi itu cukup tangguh. Namun demikian, dia yakin bisa keluar sebagai pemenang. "Saya cukup yakin," kata dia.

Giliran KPU, Bawaslu Sampaikan Penjelasan di Sengketa Pileg
Apa yang dipersiapkan untuk itu?

Geger Video Patung Liberty Berguncang Akibat Gempa, Sehari Setelah Petir Menyambar Obornya
"Hari ini saya akan makan malam bersama keluarga. setelah itu saya akan lebih banyak berkunjung keliling daerah untuk mendengar aspirasi rakyat."

Diberitakan sebelumnya, Gita menyatakan mundur dengan alasan menghindari benturan kepentingan bila tetap sebagai menteri sementara dia tengah berkompetisi menuju kursi presiden.

"Saya mengundurkan diri dari Kemendag RI efektif 1 Febuari 2014. Betapa penting konvensi Partai Demokrat bagi kepentingan bangsa, saya rasa selayaknya mencurahkan energi dan waktu menyukseskan upaya mulia ini," kata Gita. 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya