Indosat Tambah Bandwidth Layanan BlackBerry

VIVAnews -- Indosat meningkatkan kapasitas bandwidth untuk layanan BlackBerry-nya hingga 100 persen. Demikian dikatakan oleh Teguh Prasetya Kepala Pemasaran dan Brand Indosat, Selasa 14 April 2009.

Bila sebelumnya kapasitas link dari Indosat ke Research in Motion cuma 10 Mbps, kini ditingkatkan menjadi 20 Mbps. Dengan demikian, kata Teguh,  akses layanan BlackBerry Internet Service Indosat akan lebih cepat dibandingkan operator lain di Indonesia.

"Saya berani klaim, kapasitas backbone kami ke RIM, merupakan yang terbesar di Asia," ujar Teguh di acara peluncuran BlackBerry Storm di Plaza fX Jakarta,

Di acara yang sama, Indosat tak hanya menyediakan pemesanan pembelian BlackBerry Storm, melainkan juga meluncurkan program BlackBerry on Demand terbarunya, yaitu BlackBerry on Demand Bonus Pulsa 50 ribu.

Dengan layanan yang diperuntukkan bagi pelanggan Mentari dan IM3 itu pelanggan bisa menikmati layanan BlackBerry selama 30 hari, plus bonus pulsa sebesar 50 ribu untuk suara dan teks ke sesama Indonesat (on net), dengan tarif Rp 180 ribu.

Pelanggan tinggal melakukan aktivasi, yaitu mengirim SMS dengan format BIS2BONUS(spasi)merek handset(spasi)tipe handset lalu mengirimkannya ke nomor 889

"Dengan diperluasnya segmen BlackBerry ke pelanggan IM3, otomatis kami membidik segmen anak muda yang sangat antusias dengan layanan BlackBerry," ujar Guntur Siboro Direktur Marketing Indosat.

Sebab, kata Guntur, mobile internet tak hanya populer pada kalangan pengguna dewasa, melainkan juga pengguna muda yang banyak merupakan pelanggan IM3. Apalagi, IM3 merupakan pangsa terbesar di Indosat. .

Lebih jauh, Guntur juga sangat optimis dengan pertumbuhan pengguna BlackBerry di Indonesia. Menurut dia, pangsa pasar ponsel di Indonesia yang besarnya sekitar 130 juta pengguna, terbagi menjadi tiga bagian.

Yang pertama pengguna ponsel berfitur dasar (basic phone) yang besarnya di atas 100 juta orang. Yang kedua adalah ponsel berfitur tertentu (featured phone) yang jumlahnya sekitar 10 juta pengguna.

Yang terakhir adalah pengguna ponsel pintar (smart phone) yang berjumlah sekitar 1 juta penggguna. Pangsa pasar potensial bagi BlackBerry, kata Guntur adalah ponsel pintar dan ponsel berfitur yang totalnya mencapai sekitar 11 juta orang.

Menurut Teguh, hingga kini pelanggan BlackBerry Indosat saat ini sudah mencapai sekitar 75 ribu orang. "Angka ini jauh lebih lebih unggul daripada jumlah pelanggan BlackBerry si Merah (Telkomsel - red) dan si Biru (XL - red). Maklum kita khan pionir," kata Teguh

Dari seluruh pelanggan BlackBerry Indosat, sepertiganya, kata Teguh adalah pemilik BlackBerry Bold. Tahun 2008, Teguh menambahkan, Indosat mengukir pertumbuhan pelanggan BlackBerry lebih dari 450 persen.

Fakta Kekayaan Donald Trump Usai Divonis Bersalah Sogok Bintang Porno Rp2,1 Miliar
Ilustrasi/Mengamatai Gerhana matahari lewat teleskop

Ada Fenomena Langka Enam Planet Berjajar Muncul pada 3-4 Juni 2024, Menurut BRIN

Sebuah fenomena astronomi unik dan langka berupa planet berjajar atau planetary alignment bakal mewarnai langit menjelang matahari terbit pada 3-4 Juni 2024.

img_title
VIVA.co.id
31 Mei 2024