Koalisi Golkar, Gerindra dan PKS Segera Terbentuk

Rapat Majelis Syuro PKS di kantor DPP PKS.
Sumber :
  • VIVAnews/Santi Dewi
VIVAnews
- Anggota Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera, Refrizal, menyatakan pihaknya sudah menentukan mitra koalisi dalam pemilihan presiden dan wakil presiden mendatang. Koalisi itu dibangun karena adanya semangat

kebersamaan membangun bangsa dan negara.


"Insya Allah segera terbentuk koalisi PKS, Gerindra, Golkar, dan Hanura. Bisa juga tambah PPP dan PAN," kata Refrizal, Rabu, 7 Mei 2014.

Bukan Dibakar, Begini Cara Buktikan Keaslian Madu Murni

Bila koalisi tersebut ditakdirkan menang dalam Pilpres, menurut Refrizal, mereka akan sama-sama menjalankan pemerintahan sebaik mungkin.
Wakil Ketua DPD Mahyudin Harap Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 Memotivasi Anak Muda Bangsa


Istri Ungkap Kondisi Terkini Parto Patrio Usai Jalani Operasi
"Namun bila takdirnya kalah, maka akan sama-sama menjadi oposisi. Tapi kami PKS akan berjuang menang," ungkap dia.

Terkait isu pelanggaran HAM yang mengganjal pencapresan Prabowo Subianto, Refrizal mengatakan pihaknya sudah mengkonfirmasi secara langsung isu itu ke Prabowo.


"Itu sudah diklarifikasi semuanya," kata dia. (adi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya