Salah Ketik Nama, Naomi Campbell Dikecam Netizen

Naomi Campbell
Sumber :
  • REUTERS/Neil Hall

VIVAlife - Jika Anda seorang pesohor, berhati-hatilah dengan apa yang Anda tulis di media sosial. Itu menjadi pelajaran berharga yang dipetik supermodel Naomi Campbell. 

Baru-baru ini, Naomi memberikan ucapan selamat kepada pemenang nobel perdamaian termuda, gadis asal Pakistan bernama Malala Yousafzai. 

Namun, maksud baik Naomi menjadi bumerang ketika dia melakukan kesalahan fatal. Bukannya Malala, Naomi justru mengetik nama gadis 17 tahun tersebut menjadi "Malaria". 

Tidak berhenti sampai di situ. Dia juga salah mengetik "nobel" menjadi "noble" yang punya arti sama sekali berbeda. 

Kontan saja Naomi langsung jadi bulan-bulanan para netizen. Ada yang langsung mengoreksi, namun ada juga komentar miring yang menyebut Naomi harus kembali ke sekolah mengeja. 

Membela diri, supermodel yang punya lebih dari 290 ribu pengikut di Twitter tersebut mengatakan kesalahan itu akibat fitur autocorrect atau pembenaran otomatis di ponselnya. 

Dia pun langsung menghapus kicauan kontroversial tersebut dan meminta maaf pada semua pengikutnya. 

"Maafkan saya. Ponsel dan saya kadang-kadang tidak sejalan dan saya mengetik kata-kata yang salah. Terima kasih atas koreksinya," ujar Naomi, dilansir Daily Mail. (art)

Cicipi Mobil Listrik Seres E1 Harga Rp100 Jutaan, Enak dan Gak Sempit
VIVA Militer : Pasukan TNI sisir kelompok bersenjata OPM di Papua (ilustrasi)

Tim Gabungan TNI dan Polri Lakukan Penyisiran OPM di Intan Jaya Papua

Satuan tugas (Satgas) Operasi Damai Cartenz 2024 melakukan penyisiran terhadap Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Distrik Homeyo Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah.

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024